Cerita Bukber Ramadhan di KBRI Beijing, Diawali dengan Khataman Alquran

Red: Ani Nursalikah

Selasa 26 Mar 2024 14:53 WIB

 Majelis At-Taqwa KBRI Beijing menggelar kegiatan khataman Alquran dan buka puasa bersama. Foto:

1

Dia menjabat sebagai Katib Syuriah. Obrolan kami pun menyinggung tentang kegiatan buka puasa bersama di KBRI Beijing yang berlangsung setiap hari selama Ramadhan. Ketika tiba di KBRI, Syifa segera memperkenalkan saya kepada Atase Laut RI di Beijing, Kolonel Yulindo.

Saat ini, Yulindo mengetuai Majelis At-Taqwa KBRI Beijing. Majelis tersebut menjadi motor dari kegiatan buka puasa bersama selama Ramadhan berlangsung.

“Tahun ini kita juga punya program khataman Alquran, Mas,” kata Yulindo kepada saya.

Acara buka puasa bersama dan khataman Alquran digelar di sebuah aula. Aula tersebut berada di lantai dua sebuah bangunan yang terletak di sisi timur bangunan utama KBRI Beijing.

Ketika saya dan Syifa tiba, aula belum terlalu ramai. Selain Kolonel Yulindo, terdapat seorang staf KBRI dan empat mahasiswa Indonesia di ruangan. Ada pula dua orang ibu yang tengah menyiapkan takjil.

Seiring waktu berjalan, satu per satu mahasiswa dan mahasiswi Indonesia serta staf KBRI lainnya tiba di aula. Kegiatan buka puasa bersama dan khataman Alquran hari itu memang lebih banyak diikuti kalangan mahasiswa-mahasiswi Indonesia. Sekitar pukul 18.10 waktu setempat, khataman dilaksanakan.

Sebelum pembacaan Alquran dilakukan, Kolonel Yulindo terlebih dulu memberi sambutan. Dalam kata-katanya, Kolonel Yulindo mengisyaratkan pujian karena proses khataman Alquran bisa berlangsung lebih cepat dari jadwal yang sudah ditentukan, yakni hanya sepekan.

“Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan ini bisa menjadi amal ibadah kita di hari kemudian,” ujarnya.

Petang itu, proses khataman hanya menyisakan...

Terpopuler