Lakukan Hal Ini Agar Memperoleh Lebih Banyak Keberkahan Saat Ramadhan

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Ani Nursalikah

Sabtu 26 Mar 2022 01:20 WIB

Ilustrasi Ramadhan. Lakukan Hal Ini Agar Memperoleh Lebih Banyak Keberkahan Saat Ramadhan Foto: dok. Republika Ilustrasi Ramadhan. Lakukan Hal Ini Agar Memperoleh Lebih Banyak Keberkahan Saat Ramadhan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan.  Untuk setiap ibadah diberi pahala tujuh puluh kali lebih banyak daripada waktu lainnya dalam setahun. Hal inilah salah satu nikmat yang Allah SWT berikan di bulan Ramadhan.

Dilansir di About Islam pada Kamis (24/3/2022), setiap ibadah sunnah atau nafl diberikan bobot yang sama dengan ibadah wajib di luar Ramadhan. Dalam hal ini banyak berkah lainnya yang harus Anda tahu.

Baca Juga

Berkah sering diterjemahkan dan digambarkan sebagai berkah ilahi atau sebagai kekuatan berkah. Ini adalah konsep spiritual yang melekat dalam Islam. Berkah adalah bagian dari realitas spiritual seorang Muslim dan sesuatu yang harus dilihat dan diperjuangkan.

Membantu ustadz misalnya, akan membawa berkah bagi siswa yang melakukan kegiatan tersebut. Memasak makanan untuk pertemuan keagamaan akan membawa berkah baik bagi si juru masak maupun bagi mereka yang memakannya.

Berkah dapat dicari di mana-mana tergantung pada keadaan, orang-orang yang terlibat dan tempat di mana kegiatan tertentu berlangsung. Itu dapat diperoleh melalui kegiatan, melalui orang, melalui tempat dan sebagainya.

Semua berkah pada akhirnya mengalir dari Allah dan aktivitas, benda atau makanan hanyalah perantara dalam proses ini. Itu bukan tujuan, tetapi tujuannya adalah mencari keridhaan Allah dan menjadi lebih dekat dengan-Nya.

Penting untuk diingat meskipun berkah melalui media tertentu, itu hanya datang dari Allah SWT. Jika tidak, hal itu dipandang sebagai praktik syirik yang tidak dapat diterima atau menyekutukan Allah SWT.