Pergerakan Pemudik Menuju Jateng Masih Berlanjut

Rep: Bowo S Pribadi/ Red: Agung Sasongko

Selasa 04 May 2021 16:30 WIB

  Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, melakukan pemantauan pos penyekatan pemudik di kawasan Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Kota Semarang, Selasa (4/5). Gubernur memprediksi pergerakan pemudik menuju Jateng masih akan berlanjut dalam dua hari ke depan. Foto:

1

Karena itu, gubernur meminta masyarakat untuk menahan diri dan tidak mudik pada lebaran tahun ini, karena aturan- aturannya telah dibuat Pemerintah dan harapannya bisa dipatuhi demi kebaikan bersama.

Orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah ini juga menegaskan, kalaupun harus meninggalkan tempat, tolong pastikan persyaratannya –seperti syarat melakukan perjlanan di masa pandemi—harus dilengkapi.

Bahkan kalau memang tidak begitu penting, lebih baik tetap tinggal di rumah masing- masing dalam rangka meminmalkan risiko penyebaran Covid-19.

“Sebab hingga kemarin kita masih didapati ada banyak yang nekat, menerobos dan justru membahayakan keluarga di rumah/ kampung halamannya,” tegas Ganjar.

Gubernur kembali menyinggung, kasus pemudik di Kabupaten Pati, yang akibat satu orang yang nekat mudik dan merasa tidak apa-apa, dampaknya lalu puluhan orang dinyatakan positif Covid-19 akibat terpapar.

 

 

Terpopuler