Serunya Tenda Ramadhan Ala Muslim Inggris

Rep: mgrol71/ Red: Agung Sasongko

Jumat 24 Jun 2016 17:50 WIB

Tenda Ramadhan di Inggris Muslimah Inggris

Bahagia Berpuasa 20 Jam

Nizma beranggapan, para penyelenggara ingin membantu agama Allah berupa syiar Islam, berdakwah, memperkenalkan Islam, menjembatani batasan antara Muslim dengan non-Muslim. Menurut nizma, mereka yang Islamofobia tentunya alergi akan kegiatan kecil seperti ini.

Nizma mengungkapkan ada insiden kecil saat menghabiskan makan malam bersama. Ada lelaki paruh baya berdiri dan mengumpat serta mencaci maki mereka yang berada di acara 'Tenda Ramadhan' tersebut. Tak berapa lama, panitia yang sigap segera mengajaknya keluar dengan bahasa lembut.

Hal ini cukup membuat kami kaget,” kata Nizma.

Meski bulan Ramadhan kali ini merupakan musim panas dan waktu pelaksanaan ibadah puasa yang lebih panjang selama 35 tahun terakhir, yaitu selama lebih dari 19 jam, Nizma mengaku umat Muslim di Inggris tidak menyurutkan untuk tetap melaksanakan ibadah puasa. Nizma mengungkapkan, sahur dilaksanakan pukul 02.40 waktu setempat dan waktu berbuka puasa pukul 21.25 waktu setempat.

Ini merupakan salah satu kebahagiaan kami,” pungkas Nizma.

Terpopuler