Adab Berbuka Puasa Ramadhan 2024 Sesuai Tuntunan Nabi Muhammad

Rep: Muhyiddin/ Red: Ani Nursalikah

Ahad 10 Mar 2024 07:05 WIB

Lebih dari 500 Muslim Inggris dan teman-teman non-Muslim berkumpul untuk merayakan kegiatan berbuka #OpenIftar selama bulan Ramadhan di pelataran Royal Albert Hall, Ahad (9/4/2023). Foto:

1

2. Berbuka dengan Makanan Halal dan Baik

Mengonsumsi makanan dan minuman yang halal serta sehat adalah bagian dari adab berbuka puasa. Karena, jika seseorang berbuka dengan makanan atau minuman yang tidak halal, akan mendapatkan dosa dan ibadahnya bisa jadi tidak diterima oleh Allah.

Dalam hadis riwayat Imam Muslim dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda:

إنَّ اللَّهَ طَيِّبٌ لَا يَقْبَلُ إلَّا طَيِّبًا وَإِنَّ اللَّهَ أَمَرَ الْمُؤْمِنِينَ بِمَا أَمَرَ بِهِ الْمُرْسَلِينَ فَقَالَ تَعَالَى: يَا أَيُّهَا الرُّسُلُ كُلُوا مِنْ الطَّيِّبَاتِ وَاعْمَلُوا صَالِحًا”، وَقَالَ تَعَالَى: يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُلُوا مِنْ طَيِّبَاتِ مَا رَزَقْنَاكُمْ ثُمَّ ذَكَرَ الرَّجُلَ يُطِيلُ السَّفَرَ أَشْعَثَ أَغْبَرَ يَمُدُّ يَدَيْهِ إلَى السَّمَاءِ: يَا رَبِّ يَا رَبِّ وَمَطْعَمُهُ حَرَامٌ، وَمَشْرَبُهُ حَرَامٌ، وَمَلْبَسُهُ حَرَامٌ، وَغُذِّيَ بِالْحَرَامِ، فَأَنَّى يُسْتَجَابُ لَهُ؟

Artinya: "Sesungguhnya Allah itu Maha Baik dan tidak menerima kecuali sesuatu yang baik. Dan sesungguhnya Allah telah memerintahkan kaum mukminin dengan perintah yang Allah gunakan untuk memerintahkan para rasul. Maka Allah berfirman: "Wahai para rasul, makanlah segala sesuatu yang baik dan beramal shalehlah". Dan Allah juga berfirman: "Wahai orang-orang yang beriman, makanlah segala sesuatu yang baik, yang telah kami berikan kepada kalian". Kemudian Rasulullah pun menyebutkan tentang seseorang yang melakukan perjalanan panjang, kusut rambutnya, kemudian mengangkat tangannya dan mengatakan, "Wahai Tuhanku, wahai Tuhanku, sedangkan makanannya haram, minumannya haram, pakaiannya haram, perutnya diisi dengan sesuatu yang haram, maka bagaimana bisa diterima?'.

3. Berbuka Puasa dengan Segera

Orang yang berpuasa juta dianjurkan untuk menyegerakan berbuka puasa. Dalam sebuah hadis dari Sahl bin Sa’ad ra bahwa Rasulullah SAW bersabda:  لَا يَزَالُ النَّاسُ بِخَيْرٍ مَا عَجَّلُوا الْفِطْرَ. مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ

Artinya: “Manusia senantiasa berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan waktu berbuka.” (HR. Al-Bukhari, 2/1856 dan Muslim, 2/1098).

Selanjutnya...

Terpopuler