Hidangan Berbuka Puasa: Dari Kolak Pisang Hingga Qatayef

Rep: Rossi Handayani/ Red: Agung Sasongko

Rabu 14 Apr 2021 03:54 WIB

Kolak Pisang Foto:

1

6. Asia Selatan: samosa

Favorit di seluruh Asia Selatan, samosa biasanya diisi dengan kentang tumbuk atau daging cincang dan dibumbui dengan jintan, ketumbar, dan garam masala.

7. Yordania: mansaf

Mansaf merupakan hidangan nasional favorit Yordania, yang tanpanya perayaan dan pertemuan sosial tidak akan lengkap. Daging domba yang lembut dimasak lama, diberi jameed (bola yogurt kering yang difermentasi), yang ditambahkan ke dalam rebusan. Daging domba dan sausnya biasanya disajikan di atas nasi kuning, dengan roti tipis di bawahnya, dan hiasan kacang pinus, almond, dan parsley.

Baca juga : Resep Soto Ayam: Soto Kudus

8. Turki: Ramazan pidesi

Menjelang matahari terbenam, penduduk setempat berbaris di toko roti terdekat untuk membawa pulang Ramazan pidesi yang baru dipanggang. Roti bundar beragi, baunya memenuhi jalanan selama bulan suci. Di Turki, puasa diakhirkan dengan hidangan roti lembut dan hangat yang disajikan dengan zaitun, keju, mentega, dan daging sapi pastirma. Susu ditambahkan ke dalam adonan untuk membuatnya lembut.

photo
Roti pidesi atau pide, hidangan khas Ramadhan di Turki. - (iStock Photo)

 

Saat mengembang, akan dilapisi dengan campuran telur dan yoghurt. Kemudian dibentuk dengan tangan menjadi roti bundar. Setelah pola berlian dibuat di permukaan, roti diberi nigella dan biji wijen di atasnya, dan dipanggang. Agar roti tetap lembut, nampan berisi air disimpan dalam oven sambil dipanaskan terlebih dahulu.

 

Terpopuler