4. Minum susu hangat atau teh herbal
Nabi Muhammad SAW mengajarkan Muslim untuk meminum susu. Meminum susu secara rutin sebelum tidur dapat memperbaiki tubuh dan mengisi kebutuhan nutrisi yang hilang selama puasa. Segelas teh herbal saat buka puasa juga bisa memperbaiki metabolisme tubuh dan menenangkan tubuh untuk bisa tidur.
5. Makan sahur dan berbuka yang sehat
Hindari makan makanan berat saat tengah malam di bulan Ramadhan. Selain itu, puasa juga bisa menjadi momentum untuk mengganti makanan tidak sehat yang sering dikonsumsi setiap hari. Ganti donat, minuman manis, dan karbohidrat dengan lebih banyak buah-buahan, milkshake alami, dan sayuran.
6. Hindari kafein, alkohol, dan tembakau
Dalam Islam, mengonsumsi alkohol adalah hal terlarang. Jika Anda perokok, pertimbangkan untuk berhenti merokok karena nikotin dapat menstimulasi tubuh untuk bangun lebih lama. Hindari pula mengonsumsi minuman berkafein lima hingga enam jam sebelum tidur.
7. Tidurlah di ruangan berventilasi baik
Bukalah jendela, bersihkan permukaan yang berdebu, dan ganti bed cover agar tidur Anda semakin nyaman. Anda juga bisa mengisi ruangan dengan wangi-wangian lavender atau chamomile.
8. Tidur di kasur yang keras
Orang Jepang tidur di lantai. Orang Pakistan tidur di atas tikar anyaman. Hal itu terdengar tidak seperti tidur di hotel berbintang tapi itu merupakan cara yang baik untuk mengatur pola tidur sehat. Permukaan yang keras akan mengurangi kemungkinan sakit otot atau nyeri persendian.