Waspada! Ini Lima Titik Jalur Mudik Rawan Kecelakaan di Garut

Red: Ani Nursalikah

Kamis 04 Apr 2024 20:58 WIB

Pengendara menunggu giliran untuk melintas saat pemberlakuan satu arah (one way) di Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Rabu (19/4/2023). Foto:

1

Sedangkan di jalur mudik jalan provinsi Bandung-Garut wilayah Kadungora-Cilawu, titik rawan kecelakaannya, yakni Lebak Jero, Kecamatan Kadungora. Ini karena kondisi jalan yang menurun. Selanjutnya, wilayah Cilawu yang memiliki kondisi jalan lurus.

"Dua titik itu paling sering terjadi kecelakaan mulai pukul 14.00 hingga sekitar pukul 15.00," katanya.

Ia menyampaikan upaya mengantisipasi maupun meminimalisasi terjadinya kecelakaan di jalur rawan tersebut dengan cara menambah kekuatan personel untuk memberikan pengamanan dan memasang rambu-rambu peringatan agar pengendara lebih hati-hati saat melewati jalur tersebut.

Pengendara yang melewati jalur itu harus meningkatkan konsentrasinya, kondisi badan harus prima, kemudian dapat mengatur jarak antarkendaraan, dan mengurangi kecepatan untuk meminimalisasi risiko kecelakaan.

"Sebaiknya pengendara untuk selalu menjaga jarak aman, jangan terlalu memacu kecepatan saat di jalur tikungan dan turunan," katanya.

Terpopuler