Nonton Drama Korea Seharian Saat Puasa Ramadhan, Apa Hukumnya?

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Ani Nursalikah

Selasa 12 Mar 2024 04:22 WIB

Film favorit (ilustrasi). Foto:

1

"Perbanyak amal ibadah di bulan Ramadhan dengan ibadah-ibadah sunnah, sholat, zikir, belajar, mengaji Alquran, mengikuti kajian-kajian keagamaan, memperbanyak sedekah, bersilaturrahim dan lainnya," katanya.

Ramadhan adalah bulan suci yang penuh dengan keberkahan dan kenikmatan. Bahkan di bulan suci tersebut, pintu neraka ditutup dan pintu surga dibuka.

عن أبي هريرة رضي الله عنه : أن رسول الله صلى الله عليه وسلم قال: «إِذَا جَاءَ رَمَضَانُ، فُتِحَتْ أبْوَاب الجَنَّةِ، وَغُلِّقَتْ أبْوَابُ النَّارِ، وَصفِّدَتِ الشَّيَاطِينُ»

Diriwayatkan dari Abu Hurairah RA, bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Ketika datang bulan Ramadhan, pintu surga dibuka, dan pintu neraka ditutup. Setan dirantai." (HR. Bukhari dan Muslim)

Pesan bahwa pintu surga dibuka selama Ramadhan, yang terkandung dari hadits tersebut, merupakan dorongan bagi setiap Muslim untuk senantiasa meningkatkan amal ibadah selama bulan suci Ramadhan. Misalnya dengan memperbanyak amalan sholat sunnah, bersedekah, dzikir, tilawah Alquran dan amal ibadah lainnya.

Adapun makna dari tertutupnya pintu neraka, yaitu tidak adanya dosa bagi orang-orang beriman. Sebab, ada begitu banyak pintu-pintu ketakwaan pada setiap aktivitas yang dijalankan oleh seorang Muslim selama Ramadhan. Dan ganjarannya dibalas langsung oleh Allah SWT.

Faedah hadits tersebut menunjukkan betapa tingginya kemuliaan bulan Ramadhan. Hadits ini juga berisi kabar gembira bagi orang-orang beriman yang berpuasa bahwa Ramadhan ini adalah musimnya ibadah dan amal shaleh.

Terpopuler