Tujuh Kiat Berpuasa Ramadhan Sehat Ala Ahli Gizi

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Friska Yolandha

Senin 11 Mar 2024 15:14 WIB

Muslim membatalkan puasa mereka di Masjid Istiqlal saat Ramadan (ilustrasi). Foto:

1

4. Cukupi protein saat sahur

Muslim sebaiknya mengonsumsi cukup protein dan lemak sehat ketika sahur. Jenis makanan seperti ini lebih lama dicerna oleh tubuh sehingga dapat memberikan rasa kenyang serta energi yang lebih lama. Beberapa contoh menu sahur yang tinggi protein dan lemak sehat adalah roti panggang isi alpukat dan telur, overnight oat, atau waffle protein berisi kacang polong dan telur.

5. Membatasi jenis makanan tertentu

Secara umum, tak ada jenis makanan yang benar-benar harus dijauhi saat berpuasa Ramadhan. Meski begitu, ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya dibatasi, yaitu minuman bergula dan makanan yang digoreng. Al Bochi menyadari bahwa makanan yang digoreng merupakan salah satu menu berbuka puasa populer. Oleh karena itu, jenis makanan ini boleh tetap dikonsumsi selama tak berlebihan.

6. Cukupi hidrasi

Selain memerhatikan asupan makanan, penting juga untuk menjaga hidrasi yang cukup selama berpuasa. Muslim bisa memenuhi kebutuhan cairan mereka di jam-jam tidak berpuasa, yaitu mulai dari waktu berbuka puasa hingga sahur.

7. Kurangi kopi

 

Bagi Muslim yang suka minum kopi dalam keseharian, berhenti minum kopi secara tiba-tiba saat puasa Ramadhan bisa memunculkan gejala tak nyaman seperti sakit kepala. Oleh karena itu, Muslim yang hobi minum kopi boleh tetap menikmati kopi namun dalam jumlah yang dibatasi. Biasanya, Muslim menikmati kopi ketika sahur.

Terpopuler