Ramadhan Menyatukan Budaya di Masjid Victoria

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah

Jumat 14 Apr 2023 19:30 WIB

Ilustrasi masjid di Australia. Ramadhan Menyatukan Budaya di Masjid Victoria Foto:

1

Masjid menyediakan ruang bagi orang-orang untuk berkumpul dan berbagi makanan gratis. Makanan yang sering disajikan adalah hidangan tradisional Turki termasuk sehriyeli pilav, pide, dan baklava. Setelah makan, umat Muslim akan melaksanakan sholat wajib, tarawih, dan tadarus Alquran.

Bagi Eser, masjid adalah cara untuk tetap terhubung dengan akarnya. “Ini agar kami tidak kehilangan budaya kami. Kami berkumpul, dan anak-anak melihat apa yang kami lakukan dan mereka terus melakukannya," kata Eser.

Salah satu Muslim lainnya, Ece Tunali mengatakan menghidupkan masjid terutama di bulan Ramadhan adalah cara menciptakan rasa kebersamaan, ketentraman, terutama bagi mereka yang telah pindah dari luar negeri ke barat laut Victoria.

“Di masjid ini, kami menyambut banyak orang dari berbagai negara,” kata Tunali.

Ada komunitas besar Muslim Malaysia dan Bangladesh. Ada juga komunitas Muslim Afghanistan dan Pakistan. Bahkan ujar Tunali, beberapa orang seperti tuna wisma juga kerap datang untuk mengambil makanan.

“Kami terbuka untuk semua orang, ini seperti bank makanan,” ujar Tunali.

Terpopuler