Lebaran, Nazar Meminta Maaf Kepada Masyarakat Indonesia

Rep: C03/ Red: Djibril Muhammad

Rabu 31 Aug 2011 11:38 WIB

Muhammad Nazaruddin Foto: Antara/Widodo S Jusuf Muhammad Nazaruddin

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK - Tersangka kasus suap wisma atlet, Mohammad Nazarudin memohon maaf kepada masyarakat Indonesia atas apa yang telah dilakukannya. Permohonan maafnya itu ia utarakan sesaat setelah shalat Idul Fitri di halaman Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu, (31/8).

"Minal Aidzin wal faidzin, Maaf lahir batin kepada seluruh masyarakat Indonesia," ujarnya.

Ia memohon maaf kepada masyarakat Indonesia atas semua kesalahan yang telah ia lakukan. Ia berharap, dihari baik dan bulan baik ini, semoga kita semua bisa saling memaafkan.

Namun, ia tidak mengkhususkan kepada siapa saja termasuk bagi para koleganya yang terkait masalah hukum darinya. "Saya minta maaf kepada semuanya," ucapnya.

Ia juga mengungkapkan kebahagiaannya atas kehadiran keluarga yaitu anak-anaknya dan nenek mereka. Keluarga Nazar dijadwalkan hari pertama ini akan mengunjunginya di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.

Terpopuler