Masjid Istiqlal Bersiap untuk Shalat Idul Fitri Esok

Rep: Muhammad Ghufron/ Red: Hazliansyah

Sabtu 18 Aug 2012 22:06 WIB

Shalat Tarawih berjamaah di Masjid Istiqlal, Jakarta. Foto: Republika/Adhi Wicaksono Shalat Tarawih berjamaah di Masjid Istiqlal, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- 80 personel petugas gabungan dari pengurus Masjid Istiqlal siap diturunkan untuk membantu gelaran Shalat Idul Fitri 1433 Hijriah, Ahad (19/8) pagi. Jumlah itu dipersiapkan menyusul hasil keputusan sidang Isbat 1 Syawal oleh Menteri Agama Indonesia.

Wakil Ketua Panitia Amaliyah Ramadhan Masjid Istiqlal, Muhammad Wahyono mengatakan, petugas yang diturunkan merupakan gabungan dari seluruh pengurus masjid, seperti petugas kebersihan, petugas keamanan, petugas kelistrikan, juga petugas pengatur saf.

"Mereka bekerja sesuai dengan bagian masing-masing," kata dia, di Masjid Istiqlal, Sabtu (18/8) malam.

Menurut dia, jumlah petugas tersebut memang biasa diturunkan untuk perbantuan gelaran Shalat Idul Fitri maupun Idul Adha.

Saat ini, pihak dewan pengurus masjid tengah mempersiapkan beberapa fasilitas yang mendukung gelaran ibadah shalat sunah tersebut. Dari fasilitas kolam wudhu, kebersihan lantai dan karpet, serta keamanan penjagaan.

Terpopuler