Kemukjizatan Medis Berbuka Puasa dengan Kurma

Rep: Imas Damayanti/ Red: Ani Nursalikah

Selasa 29 Mar 2022 00:07 WIB

Pembeli memilah kurma di gerai oleh-oleh haji umroh di kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta. Kemukjizatan Medis Berbuka Puasa dengan Kurma Foto:

1

Hasil penelitian medis

Di antara kesimpulan terpenting dari sejumlah penelitian fisiokimia—sebagaimana disebutkan oleh Ahmad Abdurrauf Hisyam dan Ali Ahmad Syahat sebagai berikut:

Pertama, mengkonsumsi kurma basah atau kering di awal buka puasa akan menyuplai karbohidrat bagi tubuh sehingga gejala kurang gula akan hilang dan tubuh dapat bergerak aktif.

Kedua, kekosongan lambung dan usus dari makanan menjadi keduanya mampu menyerap sari-sari karbohidrat dengan sangat cepat.

Ketiga, kandungan karbohidrat di dalam kurma kering dan basah dalam gambar kimia sederhana membuat proses pencernaan berjalan dengan sangat mudah. Sebab terdapat dua pertiga unsur karbohidrat dalam kurma kering berupa gambar kimia sederhana. Dengan begitu, kadar gula darah akan meningkat dalam waktu singkat.

 

Keempat, keadaan kurma kering yang ditenggelamkan ke dalam kandungan air dalam jumlah besar (60 persen-70 persen) pada kurma basah, menyuplai tubuh dengan perkiraan air yang tidak seberapa sehingga tubuh tidak perlu banyak minum ketika berbuka.

photo
Infografis Jenis Kurma Favorit dari Arab Saudi - (Republika.co.id)

Terpopuler