2. Menyegerakan berbuka
Para ulama sepakat berbuka puasa disyariatkan ketika matahari terbenam, yang menandakan datangnya waktu Maghrib. Sebagian masyarakat Indonesia, tradisi berbuka puasa menjadi bentuk tradisi tersendiri yang berbeda-beda gayanya di setiap daerah. Namun secara umum, berbuka puasa adalah ibadah yang disyariatkan dalam agama Islam.
Berdasarkan hadits berikut ini, Dari Sahl bin Saad bahwa Nabi SAW bersabda,
لا يزال الناس بخير ما عجلوا الفطر
"Umatku masih dalam kebaikan selama mendahulukan berbuka." (HR Bukhari dan Muslim)