Sebelumnya, sejumlah lembaga penyiaran televisi dan radio mendeklarasikan komitmen untuk melahirkan konten-konten Ramadhan yang mendidik masyarakat dan menguatkan peradaban umat. Komitmen tersebut tertuang dalam "5 Deklarasi Halaqah Ramadhan."
Peserta juga berkomitmen menghormati bulan suci Ramadhan dengan tayangan yang menjaga kesucian dan kehormatan bulan puasa, tidak menayangkan beragam isi siaran Ramadhan yang merendahkan martabat manusia, mengandung muatan fitnah, menghasut, menyesatkan, menyebarkan pornografi dan perbuatan tercela lainnya.
Peserta juga berkomitmen untuk memperkuat tayangan Ramadhan yang menghormati Islam sebagai rahmat bagi seluruh umat manusia, dan menaati aturan serta etika bermedia guna menjaga kekhusyukan bulan suci Ramadhan.