Masyarakat Didorong Pilih Silaturahim Virtual

Red: Agung Sasongko

Rabu 07 Apr 2021 22:30 WIB

Silaturahim virtual (ilustrasi) Foto:

1

Pemda DIY, kata dia, akan memilih cara persuasif, termasuk mengantisipasi datangnya para pemudik sebelum momentum Lebaran tiba.Upaya persuasif yang dimaksud, menurut Aji, adalah dengan mendorong komunikasi keluarga. Masing-masing keluarga diharapkan bisa memberikan pengertian sanak famili di luar kota untuk tidak mudik terlebih dahulu.

"Kami melarang dengan cara masif, seperti pasang beton di jalan, kan nggak mungkin. Caranya dengan persuasif," kata Aji.

Seandainya para pemudik telanjur memasuki wilayah DIY, menurut Aji, pengurus RT/RW memiliki peran memastikan orang yang masuk kampung membawa surat bebas corona atau jika tidak ada, mereka wajib segera tes.

"Prosedur mereka yang baru datang itu tetap harus dilakukan. Pertama bukti melakukan GeNose, antigen, atau PCR yang hasil negatif. Kalau hasilnya negatif saya kira kamiminta satu dua hari untuk tetap tinggal di rumah. Setelah tidak ada gejala apa-apa silakan kalau kemudian berinteraksi," kata Aji.

Terpopuler