Jalur Selatan Jateng Terpantau Padat Lancar

Red: Djibril Muhammad

Jumat 17 Aug 2012 10:58 WIB

Jalur selatan Jateng Foto: Antara Jalur selatan Jateng

REPUBLIKA.CO.ID, BANYUMAS - Arus mudik di jalur selatan Jawa Tengah di ruas Buntu-Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, Jumat (17/8) pagi atau H-2 Lebaran terpantau padat namun lancar.

Dari pantauan, arus kendaraan pemudik yang datang dari arah Bandung/Jakarta sempat tersendat di beberapa titik seperti ruas Buntu-Kebarongan akibat adanya penyempitan badan jalan serta ruas Kemranjen-Sumpiuh akibat adanya pasar tumpah di Pasar Wijahan dan Pasar Sumpiuh.

Pemudik bersepeda motor terpantau masih mendominasi arus mudik di jalur selatan Jateng dengan kepadatan 40-45 unit per menit dan kendaraan roda empat atau lebih berkisar antara 25-30 unit per menit. Setya, seorang warga Sumpiuh mengatakan, antrean kendaraan yang cukup panjang sempat terjadi di ruas Jalan Raya Sumpiuh.

"Tadi pagi, sekitar pukul 06.00-07.00 WIB, sempat terjadi antrean kendaraan yang cukup panjang dari arah barat, sekitar 2 kilometer, tepatnya saat memasuki wilayah Pasar Sumpiuh," katanya.

Bahkan, kata dia, arus kendaraan yang melintas di Sumpiuh pada Kamis (16/8) sore hingga malam hari sangat padat sehingga harus berjalan pelan.

Kepala Pos Pengamanan Lebaran 2012 Perlintasan Kereta Api Sebidang Sumpiuh Inspektur Polisi Satu Sukarwan memperkirakan puncak arus mudik di jalur selatan Jateng pada H-2 Lebaran.

Sebelumnya, Kepala Polres Banyumas Ajun Komisaris Besar Polisi Dwiyono mengimbau para pengguna jalan untuk menaati peraturan lalu-lintas, antre, dan disiplin di saat berkendara.

Terpopuler