Cari Menu Buka Puasa? Coba 5 Spot Takjil Ngehit di Jakarta Ini

Rep: Adysha Citra Ramadhani/ Red: Qommarria Rostanti

Rabu 13 Mar 2024 16:14 WIB

Pedagang melayani pembeli makanan untuk berbuka puasa (takjil) di Kawasan Bendungan Hilir (Benhil), Jakarta, Selasa (12/3/2024). Pasar musiman selama bulan suci Ramadhan tersebut menjadi pusat berburu beraneka ragam jajanan dan masakan dari berbagai daerah di Indonesia sebagai menu buka puasa. Foto: Republika/Prayogi Pedagang melayani pembeli makanan untuk berbuka puasa (takjil) di Kawasan Bendungan Hilir (Benhil), Jakarta, Selasa (12/3/2024). Pasar musiman selama bulan suci Ramadhan tersebut menjadi pusat berburu beraneka ragam jajanan dan masakan dari berbagai daerah di Indonesia sebagai menu buka puasa.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berburu takjil menjelang waktu berbuka puasa menjadi tradisi yang digemari oleh banyak Muslim di sepanjang Ramadhan. Tak heran bila muncul beragam spot atau pusat jajanan takjil yang menarik selama Ramadhan berlangsung.

Di wilayah Jakarta misalnya, ada cukup banyak spot yang menjual aneka takjil menggiurkan. Tak hanya memiliki rasa yang nikmat, sajian-sajian takjil ini juga memiliki harga yang relatif terjangkau.

Baca Juga

Meski ada banyak sajian takjil yang menggiurkan, Muslim dianjurkan untuk membeli takjil secukupnya saja agar tidiak mubazir. Dari beragam spot takjil menarik yang ada di Jakarta, berikut ini adalah lima di antaranya: 

1. Masjid Sunda Kelapa

Selama Ramadhan, area pelataran dan sekitar Masjid Sunda Kelapa kerap diramaikan oleh penjual makanan dan minuman. Ada beragam jenis makanan dan minuman yang bisa ditemukan di sini, seperti kue basah, jajanan tradisional, gorengan, makanan berat, serta es buah dan kolak. Sebagian penjual bahkan menjajakan pernak-pernik seperti sajadah, baju, hingga peci. Masjid Sunda Kelapa berlokasi di Jalan Taman Sunda Kelapa Nomor 16, Menteng, Kota Jakarta Pusat.

2. Pasar Takjil Benhil 

Pasar Takjil Benhil merupakan pasar musiman yang digelar selama Ramadhan di sekitar area Polsub Sektor Bendungan Hilir, Polsek Tanah Abang. Di sini, orang-orang bisa menemukan aneka takjil hingga lauk pauk untuk berbuka puasa. Sebagian di antaranya adalah pepes, gudeg, serabi, lumpia, kolak, bubur sumsum, aneka gorengan, hingga berbagai varian minuman segar.

3. Jalan Panjang

Jalan Panjang di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, biasanya diramaikan oleh banyak penjual takjil selama Ramadhan. Beberapa jenis takjil hingga makanan berat yang bisa ditemukan di sini adalah aneka gorengan, nadi rames, dimsum, es buah, hingga lauk pauk. Mengingat lokasinya berada di tepi jalan raya, pengunjung mungkin akan mengalami kemacetan.

4. Jalan Kramat Raya

Tak jauh berbeda dengan Jalan Panjang, Jalan Kramat Raya di Senen, Jakarta Pusat, juga biasanya diramaikan oleh banyak penjual takjil hingga makanan berat. Akan tetapi, jenis takjil dan makanan berat yang mendominasi adalah sajian khas Minang. Sebagai contoh, di sini pengunjung bisa menemukan beragam lauk nasi kapau hingga lemang tapai dan bubur kampiun.

5. Masjid Istiqlal

Berburu takjil dan makanan untuk berbuka puasa tak selalu harus mengeluarkan uang. Di Masjid Istiqlal misalnya, Badan Pengelola Masjid Istiqlal akan menyediakan takjil dan hidangan berbuka puasa selama Ramadhan secara gratis. Akan tetapi, ada batas kuota untuk jumlah takjil dan hidangan berbuka puasa yang disiapkan di masjid yang berlokasi di Jalan Taman Wijaya Kusuma, Kota Jakarta Pusat, ini.

Bila ingin mendapatkan takjil dan hidangan berbuka puasa gratis di Masjid Istiqlal, Badan Pengelola Masjid Istiqlal mengimbau agar pengunjung memerhatkan tujuh jal. Berikut ini adalah ketujuh hal tersebut:

1. Datang tepat waktu

2. Antre yang rapi dan tertib

3. Perhatikan protokol kesehatan

4. Ambil secukupnya

5. Doa bersama

6. Hormati petugas

7. Jangan buang sampah sembarangan 

 

Terpopuler