Hikmah Medis Menunaikan Zakat Fitrah di Bulan Ramadhan

Rep: Imas Damayanti/ Red: Erdy Nasrul

Kamis 13 Apr 2023 15:01 WIB

Influencer Program Ramadhan 1444 H Baznas Bazis DKI Jakarta Bambang Pamungkas saat press conference terkait program Ramadhan 1444 H Baznas Bazis DKI Jakarta, di Pesantren Thafidz Difabel KH Lutfi Fathullah, Jakarta, Jumat (17/3/2023). Menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H Bazas Bazis DKI Jakarta meluncurkan program Ramadhan dengan tema besar yaitu Zakat Makin Berkah yang memiliki makna, zakat sebagai wadah bagi masyarakat untuk dapat meluaskan manfaat dan keberkahan. Pada Ramadhan tahun ini Baznas Bazis DKI Jakarta akan melaksanakan 15 program Ramadhan antara lain mulai dari Pawai Ramadhan, Sejuta Takjil Ramadhan, Hijrah Hapus Tato hingga Penyaluran Zakat Fitrah. Foto: Republika/Prayogi. Influencer Program Ramadhan 1444 H Baznas Bazis DKI Jakarta Bambang Pamungkas saat press conference terkait program Ramadhan 1444 H Baznas Bazis DKI Jakarta, di Pesantren Thafidz Difabel KH Lutfi Fathullah, Jakarta, Jumat (17/3/2023). Menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H Bazas Bazis DKI Jakarta meluncurkan program Ramadhan dengan tema besar yaitu Zakat Makin Berkah yang memiliki makna, zakat sebagai wadah bagi masyarakat untuk dapat meluaskan manfaat dan keberkahan. Pada Ramadhan tahun ini Baznas Bazis DKI Jakarta akan melaksanakan 15 program Ramadhan antara lain mulai dari Pawai Ramadhan, Sejuta Takjil Ramadhan, Hijrah Hapus Tato hingga Penyaluran Zakat Fitrah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Depresi merupakan penyakit emosional yang sangat berbeda dengan kondisi-kondisi kesempitan yang diderita setiap orang dari waktu ke waktu. Nyatanya, salah satu hal yang dapat mengobati depresi adalah dengan menunaikan zakat. Bagaimana bisa menunaikan zakat fitrah dapat menghasilkan hikmah medis?

Jamal Muhammad Az-Zaki dalam buku Sehat dengan Ibadah menjelaskan secara medis bagaimana menunaikan zakat dapat berkolerasi menyembuhkan depresi. Mengutip pendapat dari Ahmad Samih, dia menyebut, dengan menunaikan zakat maka seorang Muslim dapat memikirkan mengenai orang lain. 

Baca Juga

Yakni memikirkan orang lain dalam arti yang positif. Orang yang menunaikan zakat akan sibuk membahas mereka untuk memberikan bantuan, mengatasi masalah-masalah mereka, dan bagaimana mengentaskan mereka dari penderitaan-penderitaan yang dialami. 

Hal inilah yang membuat manusia dapat keluar dari sikap tertutupnya, suka menyendiri, dan cenderung hanya memikirkan diri sendiri yang kesemuanya ini merupakan penyebab timbulnya kesedihan. Dengan menunaikan zakat, para muzaki juga akan mencari tahu orang-orang yang berhak zakat, lalu menyampaikan zakat kepada mereka dan berpikir tentang kesulitan-kesulitan mereka yang merupakan sarana pengobatan sosial. 

Selain itu, hal ini juga bisa menjadi pengobatan kelompok dan pengobatan yang dilalui dengan amal. Dan ini merupakan bagian daro metode pengobatan kejiwaan yang paling penting yang digunakan kedokteran kejiwaan modern dalam mengobati kesedihan. 

Dalam Islam, umat Muslim diwajibkan untuk menunaikan zakat. Salah satunya adalah zakat fitrah yang ditunaikan di bulan Ramadhan. 

Terpopuler