Jelang Ramadhan, Petugas Kebersihan Masjid Ini Studi Banding ke Hotel

Rep: Agus Rahardjo/ Red: Heri Ruslan

Senin 16 Jul 2012 19:12 WIB

Masjid Al-Falah Surabaya Foto: suara-islam.com Masjid Al-Falah Surabaya

REPUBLIKA.CO.ID,  SURABAYA -- Bulan Ramadhan tinggal menghitung hari. Tidak sedikit para pengurus masjid yang mulai berbenah untuk mempersiapkan rumah ibadah agar lebih nyaman di bulan suci umat Islam ini. 

Tak tanggung-tanggung, di Surabaya, Senin (16/7),  para petugas kebersihan Masjid Al-Falah melakukan studi banding ke Hotel Mercure Surabaya guna meningkatkan kualitas kebersihan masjid.

Ketua Umum Yayasan Masjid Al-Falah, Sigit Prasetyo menjelaskan, dalam kunjungan itu, 12 petugas  dibekali ilmu tentang teknik yang baik untuk membersihkan kaca, karpet, kamar mandi, lantai keramik, dan lainnya. Bahkan, para petugas pun diberitahu tentang komposisi bahan-bahan untuk mengepel lantai sesuai standar perhotelan.

"Semua itu tujuannya untuk meningkatkan kualitas kebersihan masjid, sehingga layanan kepada jamaah bisa lebih optimal," kata Sigit kepada Republika Online.

Al-Falah merupakan salah satu masjid besar yang terletak di jalan Raya Darmo Surabaya. Masjid ini bukan hanya sekadar tempat ibadah bagi masyarakat. Tetapi telah menjelma sebagai tempat peningkatan kesejahteraan, kesehatan, dan kecerdasan umat Islam melalui beberapa program yang dimiliki.

Peningkatan kesejahteraan umat dilakukan melalui program Yayasan Dana Sosial Al Falah. Bukan hanya itu, Masjid ini bahkan telah dilengkapi dengan poliklinik umum dan gigi yang tarifnya sangat terjangkau oleh masyarakat kalangan bawah. Seminar-seminar umum dengan berbagai tema juga sering diadakan Al-Falah setiap pekannya pada bada Dzuhur.

Terpopuler