Berani Macam-Macam di Pantura, Bakal Di-Dor! Sniper Polda

Red: Stevy Maradona

Jumat 29 Jul 2011 20:13 WIB

Sniper/ilustrasi Sniper/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BATANG-- Jajaran Kepolisian Daerah Jawa Tengah, melalui operasi Ketupat Candi 2011 akan menerjunkan sejumlah penembak jitu di jalur pantai utara dan jalur selatan.

"Personil penembak jitu akan kami terjunkan di sejumlah titik kerawanan kejahatan di jalur pantura dan selatan. Langkah ini, kami tempuh sebagai upaya memberikan keamanan dan kenyamanan para pemudik," kata Kapolda Jateng Irjenpol Didiek Sutomo Tri Widodo saat melakukan pantauan kesiapan arus mudik Lebaran 2011 di Batang, Jumat.

Kapolda juga memerintahkan pada seluruh jajaran polres/polresta menyiapkan pagar betis di beberapa titik kerawanan sebagai upaya menjaga keamanan kelancaran arus mudik lebaran di sepanjang jalur pantura dan jalur selatan.

Ia mengatakan, selain akan menerjunkan penembak jitu (sniper), polda juga telah mengecek kesiapan sarana dan prasarana menjelang arus mudik lebaran, termasuk perbaikan jalan dan jembatan.

Proyek perbaikan jembatan Kali Jenes di Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang yang berbatasan langsung dengan Kendal, katanya, dipastikan dapat dilalui oleh para pemudik pada H-7 lebaran.

Namun, katanya, untuk saat ini ada beberapa titik di jalur pantura dan jalur selatan yang masih dalam tahap perbaikan jalan dan jembatan, antara lain di Batang, Pekalongan, dan Brebes. "Kami berharap perbaikan sarana dan prasarana tersebut terus dikebut agar saat arus mudik nanti semua jalur bisa dilewati kendaraan pemudik lebaran," katanya.

Terpopuler