REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- Puncak mudik di Pelabuhan Merak, Banten, telah terjadi pada H-3 Idul Fitri atau Kamis. Ada sekitar 120.000 orang menyeberang ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung.
Petugas Bagian Humas PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, Mario Sardadi Oetomo, mengatakan diperkirakan jumlah penumpang pada puncak mudik sebanyak 120 ribu orang. Jumlah kendaraan di atas 12 ribu unit.
Antrean kendaraan yang hendak masuk ke Pelabuhan Merak juga terjebak kemacetan hingga mengular tujuh kilometer. Antrean kendaraan itu dari jalan tol Merak-Jakarta, Cikuasa Atas, hingga pintu gerbang Pelabuhan Merak.
Suasana Pelabuhan Merak dipadati penumpang pejalan kaki dan kendaraan pribadi sambil membawa berbagai barang bawaan khas pemudik. "Saya kira penumpang mudik tahun ini meningkat sekitar 10 persen dibanding tahun 2011," katanya.
Lonjakan penumpang Pelabuhan Merak terjadi sejak pagi. Mereka terus berdatangan hingga malam hari tadi. Meskipun terjadi antrean kendaraan pribadi, tetapi arus lalu lintas di dermaga berjalan lancar. Para pemudik itu sebagian besar dari Jakarta, Tangerang, Bekasi dan Bogor.