Puncak Arus Mudik TKI telah Lewat

Rep: C09/ Red: Didi Purwadi

Jumat 26 Aug 2011 13:50 WIB

Para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari Arab Saudi saat tiba di terminal 2D kedatangan luar negri, Bandara Soekarno Hatta, Rabu (24/8). Foto: Republika/Tahta Aidilla Para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari Arab Saudi saat tiba di terminal 2D kedatangan luar negri, Bandara Soekarno Hatta, Rabu (24/8).

REPUBLIKA.CO.ID,CENGKARENG - Puncak arus mudik Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di terminal kedatangan Bandara Soekarno Hatta (Suta) telah lewat. Sejak H-6 atau Rabu (24/8) kemarin, kedatangan TKI di terminal 2D Bandara Suta tak lagi mengalami kenaikan.

Pada H-4 lebaran atau Jumat (26/8), jumlah kedatangan TKI diperkirakan akan mengalami penurunan hingga H-1. Setiap harinya selama bulan Ramadhan Bandara Suta rata-rata mencatat sebanyak 1200 orang TKI di terminal kedatangan. Jumlah tersebut melonjak sekitar 33 persen dibandingkan dengan hari biasa yang biasanya mencapai 900 orang TKI.

"Puncak arus mudik TKI sudah terjadi lusa (Rabu, 24/8), yaitu hampir mencapai 1.600 orang," ungkap Officer in Charge Kaposko Lebaran Bandara Suta, Jaya Tahoma Sirait, kepada Republika, Jumat (26/8).

Jumlah tersebut merupakan jumlah terbanyak selama dua pekan terakhir. Sedangkan pada H-5 atau Kamis (25/8), jumlah kedatangan TKI sudah mengalami penurunan menjadi 1.400 orang.

Selama bulan Ramadhan ini telah tercatat sebanyak 38 ribu TKI yang sudah sampai ke tanah air. Mereka mayoritas berasal dari Timur Tengah.

"Tren arus puncak mudik TKI memang berbeda dengan tren arus mudik domestik. Hal tersebut dikarenakan para TKI masih membutuhkan waktu untuk bisa sampai ke daerah tempat tinggal mereka," tambah Sirait. Sehingga, dengan tren semacam itu, kedatangan TKI menjelang H-1 Lebaran justru akan sepi.

Mayoritas TKI akan melanjutkan perjalanan mereka ke rumah dengan menggunakan akses darat. Namun, ada pula sebagian yang melanjutkan perjalanan via jalur udara. Seperti yang terjadi pada puncak arus mudik Rabu lalu, sebanyak 227 orang melanjutkan perjalanan dengan menggunakan pesawat terbang. Sisanya menggunakan jalur darat.

Terpopuler