Strategi Meraih Lailatul Qadar pada Akhir Ramadhan

Rep: Muhyiddin/ Red: Ani Nursalikah

Jumat 07 May 2021 13:12 WIB

Strategi Meraih Lailatul Qadar pada Akhir Ramadhan. Seorang jamaah Muslim shalat sambil menjalankan Itikaf, yang mengharuskan tinggal menyendiri di masjid untuk membaca Alquran dan sholat selama 10 hari terakhir bulan puasa Ramadhan, di Masjid Agung Faisal, di Islamabad, Pakistan, Senin, 3 Mei , 2021. Foto:

1

Ketiga, memperbanyak sedekah di sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan.

Keempat, berbagi hidangan buka puasa. Karena aktivitas ini akan lebih menggandakan pahala puasa. Sebagaimana sabda Nabi SAW, “Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi padala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” (HR. Tarmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5/192, dishahihkan oleh al-Albani).

Kelima, memperbanyak doa mohon ampunan, seperti, “Ya Allah, sesungguhnya Engkau Pemaaf dan menyukai permintaan maaf. Maka ampunilah aku.” Doa ini merupakan salah satu opsi redaksi doa yang dianjurkan dibaca dalam beberapa riwayat.

 

Sementara itu, menurut Syekh Muhammad Abduh Yamani, kiat sukses memperoleh malam seribu bulan ini dituangkannya dalam makalahnya yang berjudul Lailat al-Qadar wa Adabuha. Dia mengatakan yang terpenting adalah bertaubat kepada Allah SWT. Ini bisa dibuktikan dengan menyegerakan segala amal baik dan komitmen beribadah serta konsisten di jalan yang benar.

Terpopuler