Pemudik di Pelabuhan Merak Masih Sepi

Red: Djibril Muhammad

Jumat 24 Aug 2012 09:58 WIB

 Kapal roro yang mengangkut para pemudik tiba di dermaga pelabuhan Merak Banten, usai pulang dari kampung halaman, Kamis (23/8). (Agung Supriyanto/Republika) Kapal roro yang mengangkut para pemudik tiba di dermaga pelabuhan Merak Banten, usai pulang dari kampung halaman, Kamis (23/8). (Agung Supriyanto/Republika)

REPUBLIKA.CO.ID, MERAK - Pemudik arus balik di Pelabuhan Merak, Banten, pada H+4 atau Jumat, tampak sepi dan tidak terlihat antrean kendaraan maupun kepadatan penumpang pejalan kaki. Berdasarkan pantauan di lokasi menunjukkan, suasana Pelabuhan Merak sekitar pukul 09.30 WIB tampak sepi pemudik arus balik yang hendak menyeberang ke Bakauheni, Lampung.

Kemungkinan arus balik pemudik yang menuju Pulau Sumatera diperkirakan akan terjadi siang hingga malam hari. Saat ini, kendaraan bermotor dari dermaga pelabuhan berjalan lancar naik ke atas kapal.

Begitu pula sejumlah lokasi penjualan tiket penyeberangan Merak-Bakauheni terlihat sepi dan tidak terjadi penumpukan. "Selama ini kendaraan mobil pribadi, bus dan sepeda motor saat masuk dermaga pelabuhan langsung naik ke atas kapal untuk diseberangkan ke Bakauheni," ujar Yanto, petugas pengatur kendaraan di dermaga Pelabuhan Merak.

Ia mengatakan, saat ini penyeberangan Merak-Bakauheni berjalan normal dan tidak terjadi hambatan, terlebih cuaca Perairan Selat Sunda cukup baik. Penumpang pejalan kaki maupun penumpang di atas kendaraan bisa diseberangkan dengan lancar. "Saya kira arus lalu lintas di dermaga Pelabuhan Merak tidak terlihat antrean kendaraan," ujarnya.

Sementara itu, sejumlah penumpang pejalan kaki mengaku dirinya terpaksa berangkat pagi hari untuk menyeberang ke Bakauheni karena tidak terjadi kepadatan. "Kami merasa senang melihat kondisi penumpang di Merak tidak saling berdesak-desakan, apalagi bawa anak-anak," kata Martini, seorang penumpang bersama anggota keluarga hendak menuju Kota Bumi Lampung.

Terpopuler