Anggota DPR Ikut Pawai Bedug Keliling Makassar

Red: Didi Purwadi

Rabu 31 Aug 2011 08:10 WIB

bedug bedug

REPUBLIKA.CO.ID,MAKASSAR - Politisi DPR RI asal Makassar, Reza Rasyid Ali, ikut dalam pawai mobil hias dan bertindak sebagai pemimpin memukul beduk pada malam takbiran di Makassar, Sulawesi Selatan, semalam. Kendaraan hias yang dipakai berkonvoi sangat unik dengan sisi atasnya dipasang beduk imitasi dibuat dari gabus yang cukup besar. Sisi kiri dan kanan dibuat replika mirip kubah masjid dari bahan tripleks.

"Saya hanya ikut meramaikan saja di malam takbiran ini, sebagai bentuk kecintaan saya dan luapan kegembiraan merayakan kemenangan," kata Reza yang merupakan politisi asal Partai Demokrat.

Warga Kota Makassar sangat antusias menyaksikan pawai kendaraan hias tersebut dengan mobil bak terbuka dibuat mirip masjid mengunakan bahan dasar tripleks, gabus dan cat untuk mempercantik kendaraan dari masing masing Kelurahan dan Kecamatan sebagai hiburan tersendiri. "Sangat menarik perhatian dan ini hanya setahun sekali diselengarakan," papar Suryani, warga kecamatan Manggala ini disela menyaksikan pawai.

Wakil Wali Kota Makassar, Supomo Guntur, sesaat pelepasan peserta mobil hias mengatakan kegiatan ini dalam rangka takbir keliling untuk merayakan kemenangan Idul Fitri 1432 H. "Saya minta agar seluruh peserta yang hadir, Camat, Lurah, Kandep dan lainnya agar menjaga ketertiban dan keamanan selama pawai," ujarnya.

Dari data Panitia kegiatan, peserta yang mengikuti pawai terdiri dari 143 kelurahan serta 14 kecamatan serta tambahan lainnya dari sejumlah Hotel di Makassar ikut ambil bagian dalam kontes tersebut. Totalnya berjumlah 185 peserta. Rencananya pengumuman hasil seleksi mobil hias akan diumumkan usai melaksanakan salat Ied di Karebosi, Makassar, Rabu (31/8) ini.

Terpopuler