Tips Mudik Ala Menteri ESDM: Isi Bensin Penuh, dan Segera Isi Lagi Jika Ketemu SPBU Lengang

Rep: Citra Listya Rini/ Red: Siwi Tri Puji B

Senin 22 Aug 2011 16:10 WIB

Antrean Bensin di SPBU Foto: Antara Antrean Bensin di SPBU

REPUBLIKA.CO.ID, CIKAMPEK - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Darwin Zahedy Saleh mengimbau kepada calon pemudik yang membawa kendaraan beroda dua dan empat agar teratur dalam mengisi bahan bakar minyak (BBM) selama arus mudik berlangsung

"Saya himbau kepada calon pemudik, mulai H-7 (lebaran) agar membantu pemerintah supaya tidak terjadi kemacetan atau penumpukan saat pengisian BBM," kata Darwin saat mengunjungi Depot BBM Cikampek, di Jawa Barat, Senin (22/8).

Agar pengisian BBM teratur, tidak lupa Darwin memberikan dua tips sederhana kepada para calon pemudik. Pertama, kata dia, marilah mengisi tangki kendaraan dengan penuh ketika berangkat mudik. Kedua, setelah berjalan menempuh jarak beberapa kilometer, mobil atau motor sebaiknya langsung menuju stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) yang lengang jika dirasa perlu mengisi BBM.

Menurut Darwin, tips pertama ini perlu dilakukan karena para pemudik biasanya cenderung berperilaku mengisi BBM secara bersamaan atau kurang menyebar di satu titik konsentrasi SPBU. Akibatnya, antrean menjadi panjang.

Menghadapi persiapan mudik lebaran ini, ungkap Darwin, pemerintah menyiapkan pasokan BBM nasional selama H-15 dan H+15 lebaran. "Secara nasional rata-rata dari H-15 sampai H+15 itu kami targetkan minimal 18 hari (ketersediaan) rata-rata atau 1,311 kiloliter. Naik antara 10-20 persen dari biasanya," ujar Darwin.