Bandara Bali Kedatangan 19 Ribu Penumpang Domestik Saat Puncak Mudik

Red: Qommarria Rostanti

Senin 08 Apr 2024 22:24 WIB

Calon penumpang pesawat menunggu jadwal keberangkatan di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Ahad (7/4/2024). Foto: ANTARA FOTO/Fikri Yusuf Calon penumpang pesawat menunggu jadwal keberangkatan di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Ahad (7/4/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, BADUNG -- Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, mencatat sebanyak 19.941 penumpang domestik datang ke Pulau Dewata saat puncak arus mudik pada H-2 Lebaran 2024 atau Ahad (7/4/2024).

"Jumlah penumpang domestik tertinggi terjadi pada Ahad (7/4/2024) sebanyak 33.215, yang juga merupakan puncak kedatangan penumpang domestik tertinggi dengan 19.941 kedatangan," kata General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan di Badung, Bali, Senin (8/4/2024).

Baca Juga

Handy mengakui memang sejak awal bandara memprediksi puncak arus mudik terjadi pada H-2, namun jumlahnya ternyata berbeda. Bandara Bali memperkirakan akan melayani 68 ribu penumpang keseluruhan, namun ternyata dalam sehari melayani 71.995 orang, yang terdiri atas 33.215 domestik dan 38.780 internasional.

Sejak dibukanya posko angkutan Lebaran 2024 pada 3 April lalu, Handy sudah melihat pergerakan penumpang yang meningkat di bandara, terbukti dalam lima hari sudah melayani 324.433 penumpang atau rata-rata 64.887 penumpang per hari. Kondisi ini, kata dia, meningkat 21 persen dibanding operasional hari biasa sepanjang tahun 2024 dengan rata-rata 53.617 penumpang per hari.

"Dari total penumpang tersebut, penumpang kedatangan masih mendominasi yakni sebanyak 168.332 penumpang yang terdiri dari 78.282 kedatangan penumpang domestik dan 90.050 penumpang internasional," ujarnya.

Menurut Handy, hal yang unik dari Bali, meskipun bukan daerah tujuan pemudik, tapi angka kedatangannya justru tinggi karena banyak wisatawan yang datang. "Sementara, jumlah penumpang keberangkatan sebanyak 156.101 penumpang yang terdiri dari 59.779 keberangkatan penumpang domestik dan 96.322 penumpang internasional," kata dia.

Dalam lima hari terakhir Bandara I Gusti Ngurah Rai juga mencatat ratusan permohonan penerbangan ekstra dari sejumlah maskapai domestik, sampai saat ini realisasinya sudah mencapai 64 penerbangan atau rata-rata 12 penerbangan ekstra per hari. Terkait rute, penumpang domestik di bandara Bali Selatan ini paling banyak dengan rute Jakarta melalui Bandara Soekarno-Hatta disusul Surabaya dan Lombok.

Dengan kondisi ini, Handy optimistis Bandara I Gusti Ngurah Rai akan melayani hingga 1 juta penumpang selama periode Lebaran 2024. "Jika dibandingkan realisasi posko Lebaran 2023, prediksi kami di tahun ini akan terjadi peningkatan sebesar 1,36 persen," ucapnya.

Terpopuler