Muhammadiyah Makassar Pusatkan Sholat Idul Fitri di Dua Lokasi

Red: Ani Nursalikah

Rabu 03 Apr 2024 19:20 WIB

Sejumlah warga berkunjung di Anjungan Pantai Losari, Makassar, Sulawesi Selatan. Foto: ANTARA/Abriawan Abhe Sejumlah warga berkunjung di Anjungan Pantai Losari, Makassar, Sulawesi Selatan.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Pimpinan Daerah Muhammadiyah Makassar bekerja sama dengan Pemerintah Kota Makassar akan menggelar sholat Idul Fitri 1445 Hijriyah di dua lokasi.

Sholat Idul Fitri akan digelar di Anjungan City of Makassar Pantai Losari dan Lapangan Awwalul Islam Parangloe (Samping Tol Makassar) pada Rabu, 10 April 2024.

Baca Juga

 

Ketua Panitia Idul Fitri 1445 Hijriyah Muhammadiyah Kota Makassar Azis Ilyas menyebut pelaksanaan sholat Idul Fitri di Lapangan Awwalul Islam akan dihadiri Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar KH Sudirman yang akan bertindak sebagai khatib.

 

"Alhamdulillah, setelah Idul Adha yang lalu, Pak Wali Kota Makassar kembali memberi kepercayaan kepada Muhammadiyah untuk pelaksanaan sholat Idul Fitri di Pantai Losari," katanya di Makassar, Rabu (3/4/2024).

 

Sementara yang bertindak sebagai khatib dalam pelaksanaan sholat Idul Fitri di Pantai Losari adalah Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman. Sedangkan imam sholat Id yakni Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Lariang Bangi Herman.

 

"Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman akan terbang dari Yogyakarta ke Makassar sehari sebelum Idul Fitri," ujarnya.

 

Azis mengajak seluruh masyarakat Kota Makassar untuk beramai-ramai mengikuti sholat Idul Fitri di Anjungan Pantai Losari.

 

"Kami mengajak warga masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya untuk bisa berlebaran di Pantai Losari. Panitia insya Allah siap melayani umat Islam yang ingin berlebaran di sini," katanya.

 

Azis juga mengimbau jamaah hadir tepat waktu agar pelaksanaan sholat Idul Fitri 1445 Hijriyah dapat berjalan dengan lancar serta teratur parkir kendaraan. "Panitia bersama PD Parkir juga telah menyiapkan kantung-kantung parkir yang siap menampung kendaraan jamaah," katanya.

Terpopuler