Disbudpar Target 1.500 Kunjungan ke Batam Wonderfood Ramadhan per Hari

Red: Fuji Pratiwi

Senin 11 Mar 2024 18:15 WIB

Suasana bazar makanan Batam Wonderfood Ramadhan di Batam, Kepulauan Riau, Selasa (14/4/2021). Foto: Antara/Teguh Prihatna Suasana bazar makanan Batam Wonderfood Ramadhan di Batam, Kepulauan Riau, Selasa (14/4/2021).

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Kepulauan Riau, menargetkan 1.500 kunjungan ke Batam Wonderfood Ramadhan setiap harinya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam Ardiwinata di Batam, Senin (11/3/2024), mengatakan, Batam Wonderfood and Art Ramadhan pada tahun ini berlangsung pada 9-30 Maret 2024 dengan menyuguhkan berbagai macam tenan kuliner hingga pameran.

Baca Juga

"Setiap hari ditargetkan 1.500 orang berkunjung ke bazar Ramadhan ini. Pada tahun ini kami buka di 3 lokasi," kata Ardi.

Ia menjelaskan di bazar Ramadhan ini sudah ada lebih kurang 200 tenan yang terbagi di tiga titik lokasi lapangan Dang Anom, halaman parkir Pacific Hotel dan Pollux Habibie.

"Alhamdulillah, tahun ini lebih banyak jajanan takjil yang turut meramaikan bazar Wonderfood Ramadan and Art Batam," kata Ardi.

Selain itu, Batam Wonderfood and Art Ramadhan juga menghadirkan beberapa koleksi bersejarah tentang Nabi Muhammad SAW, yang bekerja sama dengan Malaysia.

Untuk memudahkan masyarakat, pembayaran di tenan bazar juga tersedia menggunakan QRIS.

Adapun menu takjil untuk berbuka puasa terdiri atas jajanan pasar, kolak, minuman dingin, hingga makanan berat. "Ada pecel, nasi, miso, soto dan masih banyak lagi. Untuk minuman ada jeruk dingin, teh tarik Belakangpadang yang bisa menjadi pilihan untuk berbuka puasa," ujar dia.

Ia berharap kehadiran bazar Wonderfood and Art Ramadhan ini bisa mendongkrak perekonomian dan membuat perputaran uang di daerah ini naik dibanding tahun lalu.