Jelang Ramadhan, UAE Peringatkan Warga tidak Pekerjakan ART dari Medsos

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah

Jumat 17 Mar 2023 13:27 WIB

Ilustrasi Ramadhan. Jelang Ramadhan, UAE Peringatkan Warga tidak Pekerjakan ART dari Medsos Foto: Pixabay Ilustrasi Ramadhan. Jelang Ramadhan, UAE Peringatkan Warga tidak Pekerjakan ART dari Medsos

REPUBLIKA.CO.ID, ABU DHABI -- Kementerian Sumber Daya Manusia dan Emiratisasi (Mohre) meminta pengusaha, warga negara UEA, dan penduduk mempekerjakan pekerja rumah tangga hanya dari agen perekrutan yang berizin. Kementerian juga mengimbau agar tidak coba-coba mencari asisten rumah tangga (ART) melalui halaman media sosial yang secara acak menawarkan layanan tersebut.

Mohre mengeluarkan imbauan ini beberapa hari sebelum bulan suci Ramadhan. Umumnya permintaan untuk layanan pekerja rumah tangga meningkat selama Ramadhan. Tren di media sosial pun kerap menampilkan halaman yang menawarkan pekerjaan tersebut.

Baca Juga

“Mempertimbangkan tren seperti itu di tahun-tahun sebelumnya, halaman dan akun yang tidak dapat diandalkan di media sosial mulai mempromosikan pekerjaan semacam ini untuk menarik mereka yang ingin mempekerjakan pekerja rumah tangga," kata kementerian, dilansir dari Khaleej Times, Jumat (17/3/2023).

Berurusan dengan lembaga yang tidak berwenang tidak menimbulkan konsekuensi hukum, tetapi juga risiko sosial dan kesehatann. Dengan skema seperti itu, penduduk mungkin akhirnya mempekerjakan pelayan yang tidak terlatih, ditambah lagi mereka tidak akan bisa mendapatkan jaminan layanan apa pun, tidak seperti yang disediakan oleh agen yang disetujui Mohre.

“Akan ada kemungkinan majikan dan anggota keluarga mereka terkena penyakit menular karena tidak ada bukti pekerja rumah tangga ini bebas dari kondisi atau penyakit kesehatan apa pun. Pekerja rumah tangga juga bisa menjadi pelanggar hukum, yang akan menambah risiko,” kata kementerian.

Di bawah undang-undang pekerja rumah tangga baru negara yang mulai berlaku pada 15 Desember 2022, hanya agen berlisensi yang diizinkan menawarkan layanan pembantu. Di UEA sendiri ada 80 kantor perekrutan pekerja rumah tangga yang disetujui kementerian dan mereka dapat diakses dari daftar kantor yang disetujui melalui situs web Kementerian dan halaman media sosial. 

Kantor-kantor ini bekerja sesuai dengan Keputusan Federal-Law No. (9) Tahun 2022 Mengenai Pekerja Rumah Tangga yang mulai berlaku pada 15 Desember 2022. Mereka yang ingin memeriksa keandalan agensi yang mereka rencanakan untuk bertransaksi dapat menghubungi Mohre di 600590000.