Pemudik Pelabuhan Merak Dapat Nasi Kotak Walikota

Red: Didi Purwadi

Kamis 16 Aug 2012 22:15 WIB

  Sejumlah pemudik yang menggunakan motor menunggu kedatangan kapal roro di Pelabuhan Merak, banten, kamis (16/8).(Agung Supriyanto/Republika) Sejumlah pemudik yang menggunakan motor menunggu kedatangan kapal roro di Pelabuhan Merak, banten, kamis (16/8).(Agung Supriyanto/Republika)

REPUBLIKA.CO.ID, MERAK -- Walikota Cilegon, Tubagus Iman Ariyadi, membagikan nasi kota kepada para calon penumpang kapal yang berada di Pelabuhan Merak, di Merak, Cilegon, Kamis.

Dalam kegiatan 'saur on the road' yang digelar Pemkot Cilegon bersama PWI Banten tersebut, Iman Ariyadi didampingi General Manager PT ASDP Merak membagikan satu per satu nasi kotak kepada calon penumpang kapal yang masih menunggu di areal Pelabuhan Merak.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah membantu masyarakat yang akan mudik. Ini agar mereka bisa sahur sambil menunggu antrean masuk ke dalam kapal," kata Iman Ariyadi usai membagikan nasi bungkus tersebut.

Iman berpesan kepada para penumpang untuk berhati-hati dalam perjalanan mudik. Mereka juga diminta menjaga kesehatan sehingga sampai di tempat tujuan dengan selamat. Begitu pula saat kembali nanti ke tempat tinggal di Pulau Jawa untuk tetap berhati-hati.

Terpopuler