Arus Balik Jalur Selatan Jateng Lancar

Red: Didi Purwadi

Ahad 04 Sep 2011 10:35 WIB

REPUBLIKA.CO.ID,BANYUMAS - Arus balik Lebaran 2011 yang melintas di jalur selatan Jawa Tengah dari arah timur, Ahad (4/9), terpantau ramai tapi lancar.

Koresponden Antara di Banyumas melaporkan arus balik pada ruas jalan Raya Buntu hingga perlintasan kereta api (KA) sebidang di Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, didominasi pemudik bersepeda motor yang melaju dengan kecepatan rata-rata 50 kilometer per jam. Meskipun tidak panjang, antrean kendaraan masih terjadi di sejumlah titik, antara lain di Pasar Wijahan dan Pasar Sumpiuh yang disebabkan pasar tumpah. Kondisi tersebut berbeda dengan arus balik sepanjang hari Sabtu (3/9) yang mengalami kemacetan di sejumlah ruas jalur selatan antara Kabupaten Kebumen hingga Banyumas.

Sementara itu, arus balik dari arah barat menuju Yogyakarta, Surakarta, dan sejumlah kota di Jawa Timur juga masih ramai di jalur selatan Jateng. Meskipun, kondisinya tidak seramai arus balik dari arah timur menuju Jakarta, Bandung, dan kota-kota lainnya di Jawa Barat.

Seorang pemudik, Surip (34), mengaku dirinya terpaksa menunda rencana kepulangan dari Kebumen menuju Jakarta akibat adanya kemacetan sepanjang Sabtu (3/9). "Rencananya saya mau pulang ke Jakarta pada hari Sabtu. Teman-teman yang telah berangkat lebih dulu, menginformasikan jika mereka terjebak kemacetan di sejumlah titik, sehingga saya pun menunda keberangkatan menjadi hari ini (Minggu)," katanya saat mengantre BBM di SPBU Kedungpring, Kemranjen, Banyumas.

Terpopuler