REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 477.280 Kendaraan meninggalkan Jakarta melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga Irra Susiyanti mengatakan angka tersebut terjadi selama periode arus mudik Lebaran Idul Fitri 1440 H sejak H-7 sampai H-1.
Irra menjelaskan khusus pada H-1 Lebaran 2019 kemarin (4/6) tercatat 47.345 kendaraan melintas melalui Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. "Angka tersebut naik sebesar 104 persen dibandingkan Lalu lintas Harian Rata-rata (LHR) normal sebesar 23.153 kendaraan," kata Irra, Rabu (5/6).
Sementara itu, Irra mengatakan puncak lalu lintas mudik di GT Cikampek Utama telah terjadi pada H-4 lebaran 2019 atau pada 1 Juni 2019 lalu. Saat periode puncak mudik tersebut, lebih dari 87 ribu kendaraan melintas melalui GT Cikampek Utama.
Irra menambahkan volume lalu lintas di GT Cikampek Utama pagi ini (5/6) di kedua arah terpantau ramai lancar. "Keadaan ini baik arah menuju timur melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan ataupun sebaliknya kendaraan dari Jalan Tol Cikopo-Palimanan menuju arah Jakarta" jelas Irra.
Irra mengimbau pengguna untuk selalu memastikan kondisi kendaraan dan pengendara dalam keadaan prima, jaga jarak aman kendaraan, dan memperhatikan rambu-rambundan arahan petugas di lapangan. Selain itu juga memastikan kecukupan saldo uang elektronik dan isi bahan bakar kendaraan sampai penuh sebelum memulai perjalanan.