REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Bupati Indramayu, Supendi, mengunjungi pos mudik Lebaran di sepanjang jalur Pantura Indramayu, Senin (3/6). Kehadirannya bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) itu juga untuk membagikan paket makanan dan minuman bagi para petugas di pos mudik.
Lokasi pertama yang dikunjungi bupati dan rombongan adalah Pos Lingkar Lohbener. Di tempat itu, mereka melihat kesiapan petugas yang ada di lapangan, baik Polri, TNI, Dishub, Dinas Kesehatan, dan unsur lainnya. Di tempat tersebut, bupati menyerahkan makanan siap saji dan lainnya kepada para petugas.
Dari lokasi tersebut, bersama dengan ketua Bhayangkari, ketua Persit Kartika Chandra Kirana, ketua Tim Penggerak PKK, dan ketua Darma Wanita, bupati dan rombongan menuju ke Pos Kongsijaya di Widasari. Di tempat itu, bupati mengecek keberadaan para petugas kesehatan yang bertugas di tempat itu dan menanyakan sistem piketnya.
Setelah dari Pos Kongsijaya, selanjutnya menuju Pos Pilangsari dan Cadangpinggan. Seperti di dua lokasi sebelumnya, di tempat itu bupati juga bercengkrama akrab dengan para petugas yang sedang menjalankan tugasnya.
Pemantauan kemudian dilanjutkan di pos mudik di depan Kecamatan Kandanghaur dan depan Pasar Patrol. Pemantauan akhir dilakukan di Pos Penghitungan Arus Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kabupaten Indramayu.
Di tempat itu, bupati menanyakan fluktuasi arus mudik setiap hari yang melintas di jalur Pantura Indramayu. "Para petugas ini rela berkorban untuk tidak lLebaran bersama keluarga karena untuk mengamankan masyarakat yang merayakan Lebaran," kata Supendi.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan buka puasa bersama dengan para pemudik yang ada di rest area jembatan timbang Kecamatan Losarang. Dalam kesempatan itu, bupati juga menyapa langsung para pemudik yang sedang beristirahat.