Arus Mudik di Bandara Sultan Hasanuddin Menurun

Red: Israr Itah

Senin 03 Jun 2019 22:06 WIB

Bandara Sultan Hasanuddin. Foto: Ist Bandara Sultan Hasanuddin.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Arus mudik Lebaran 2019 melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan pada Senin (3/6) mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu. Ini disampaikan oleh pejabat terkait bandara.

"Jumlah penumpang turun sekitar 20,2 persen dari periode yang sama pada tahun kemarin," ujar General Manager Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar Wahyudi di Makassar, Senin (3/6).

Baca Juga

Ia mengatakan, jumlah penumpang hingga Senin mencapai 32.113 orang. Ini lebih sedikit dari tahun sebelumnya yang mencapai angka 40.223 penumpang untuk kedatangan dan keberangkatan domestik serta internasional.

Menurut dia, penurunan jumlah penumpang, baik yang akan berangkat maupun tiba di Makassar terjadi lantaran harga tiket yang mahal. Sehingga calon penumpang beralih ke moda transportasi lainnya.

Sedangkan, untuk pesawat yang beroperasi juga mengalami penurunan sebanyak 14,2 persen dari angka 353 pesawat pada 2018 menjadi 303 pesawat pada 2019. 

Adapun data kargo yang terdata sebanyak 130.625 kilogram pada 2019 lebih sedikit dari tahun sebelumnya yang mencapai 286.600 kilogram. Penurunan angka kargo ini secara persentase berkisar 54,4 persen.

"Semuanya turun, baik jumlah penumpang, penggunaan pesawat maupun data kargo. Yang paling mencolok memang data kargonya karena berada di angka 36 persen lebih," kata dia.

Terpopuler