Puncak Arus Mudik di Daop 3 Cirebon Terjadi Hari Ini

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Israr Itah

Senin 03 Jun 2019 19:49 WIB

Ilustrasi kereta api Foto: ANTARA FOTO Ilustrasi kereta api

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON – Puncak arus mudik lebaran Idul Fitri 2019 di wilayah Daerah Operasi (Daop) 3 Cirebon telah terjadi pada Senin (3/6). Sebab, jumlah pemudik pada hari ini lebih tinggi dibandingkan hari-hari sebelumnya.

Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon Kuswardoyo menyebutkan, hari ini hingga pukul 10.00 WIB, jumlah pemudik yang turun di stasiun-stasiun Daop 3 Cirebon sudah mencapai 10.196 orang. Jumlah itu dipastikan akan terus bertambah hingga malam ini.

Baca Juga

"Kami prediksi untuk wilayah Daop 3 Cirebon hari ini adalah puncak arus mudik," ujar Kuswardoyo, kepada Republika.co.id, Senin (3/6).

Kuswardoyo menambahkan, secara total, jumlah penumpang yang tiba di Daop 3 Cirebon sejak H-10 atau Ahad (26/5) hingga H-2 atau Senin (3/6) pukul 10.00 WIB mencapai 75.430 orang. Sedangkan penumpang yang berangkat dari Daop 3 Cirebon sejak Ahad (26/5) hingga Ahad (2/6) mencapai 36.929 orang.

PT KAI menetapkan masa angkutan Lebaran 2019 selama 22 hari, mulai 26 Mei 2019 (H-10) sampai 16 Juni 2019 (H+10). Seluruh sumber daya yang mereka miliki pun dimaksimalkan untuk melayani para penumpang.

Pada masa lebaran tahun ini, PT KAI Daop 3 Cirebon memperkirakan akan terjadi peningkatan total volume penumpang sebesar 4,7 persen menjadi 157.501 penumpang. Pada lebaran tahun sebelumnya, total volume penumpang sebanyak 150.369 penumpang. 

Terpopuler