One Way Cikampek-Batang Diakhiri

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Bayu Hermawan

Senin 03 Jun 2019 18:29 WIB

Sejumlah kendaraan pemudik antre memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama, Cikampek, Jawa Barat. (Ilustrasi) Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga Sejumlah kendaraan pemudik antre memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama, Cikampek, Jawa Barat. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIKAMPEK -- Rekayasa lalu lintas one way di ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 70 hingga KM 414, GT Kalikangkung Tol Batang-Semarang diakhiri. Setelah one way berakhir pada pukul 15.30 WIB, arus lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek menuju Trans Jawa kembali normal.

Corporate Communications Department Head PT Jasa Marga, Irra Susiyanti mengatakan diakhirinya one way ini atas diskresi dari kepolisian. One way mulai diberlakukan pada Senin (3/6) lalu, pukul 06.25 WIB, atau maju beberapa jam, dari yang direncanakan pada pukul 09.00 WIB.

Baca Juga

"Lalu, pada pukul 15.30 WIB, one way ke arah timur resmi ditutup pada hari ini," ujar Irra melalui keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id.

Setelah berakhirnya one way ini, lanjut Irra, jalur yang dilintasi pengendara telah berfungsi normal. Yakni, dua arah baik yang menuju Jakarta, maupun yang akan meninggalkan Jakarta.

Tak hanya itu, pihaknya tetap mengimbau kepada para pemudik untuk tetap hati-hati selama berkendaraan. Perhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan.  "Serta, pastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman," ujarnya.

Terpopuler