One Way di Tol Jakarta-Cikampek Dimulai dari Km 70

Rep: Febryan/ Red: Hasanul Rizqa

Rabu 29 May 2019 01:13 WIB

Foto udara proyek Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek di Km 19, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (16/5/2019). Foto: Antara/Hafidz Mubarak A Foto udara proyek Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek di Km 19, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (16/5/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Rekayasa lalu lintas berupa satu jalur (one way) saat arus mudik Lebaran 2019 akan dimulai dari Kilometer (Km) 70 di Tol Jakarta-Cikampek (Japek). One way berakhir di Km 263 pada Tol Pejagan-Pemalang.

Hal itu disampaikan Humas Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek, Hendra Damanik. Dia mengatakan, one way akan diterapkan sejak Kamis (30/5) hingga Ahad (2/6). Waktu penerapan mulai dari pukul 09.00 WIB pagi hingga pukul 21.00 WIB malam.

Baca Juga

“Kenapa dari Km 70 (Tol Jakarta-Cikampek)? Karena untuk mengakomodasi juga teman-teman dari Bandung yang mau ke arah Jakarta,” kata Hendra di Bekasi, Senin (27/5).

Meski demikian, kata Hendra, ruas Tol Jakarta-Cikampek dari Km 29 hingga Km 61 akan diberlakukan rekayasa lalu lintas lawan arus (contra flow). Penerapannya dimulai pada pukul 06.00 WIB pagi hingga 21.00 WIB malam.

“Karena, kalau (one way) dari kilometer 29, nanti yang dari arah Bandung mau ke bandara bagaimana? Otomatis kan untuk mengakomodasi itu, salah satunya mungkin itu ya contra flow," ucapnya.

Hendra menambahkan, jam pemberlakuan one way maupun contra flow di ruas Tol Jakarta-Cikampek bisa saja bertambah. “Itu diskresinya Kepala Korps Lalu Lintas Polri. Kalau kita, hanya mengawal kegiatannya saja. Setiap kebijakan yang disampaikan, Jasa Marga siap,” tuturnya.

Terpopuler