BRI: 100 Orang Mudik Gratis Pakai Pesawat

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Gita Amanda

Selasa 28 May 2019 15:02 WIB

Mudik bareng BRI. (Ilustrasi) Foto: Republika/ Raisan Al Farisi Mudik bareng BRI. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mudik Bareng PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) (Persero) Tbk Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijrah memulangkan sebanyak 55 Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang bekerja di luar negeri. Mereka pulang ke kampung halaman dari Taiwan, Jepang, Korea Selatan, UAE, Malaysia, Saudi Arabia dan Hong Kong.

Direktur Utama BRI, Suprajarto, menyampaikan Mudik Bareng tahun ini menggunakan semua moda transportasi, termasuk pesawat, kereta api, kapal laut, dan bis. Mudik dengan pesawat termasuk untuk PMI pengguna setia layanan remitansi BRI.

Baca Juga

Corporate Secretary Bank BRI Bambang Tribaroto menambahkan ada 100 nasabah yang mudik menggunakan pesawat terbang. Sebanyak 14.200 pemudik menggunakan bus, 200 pemudik menggunakan kereta api, dan 500 pemudik menggunakan kapal laut.

"Untuk menambah kenyamanan pemudik, peserta kali ini juga diberikan asuransi kecelakaan diri atau personal accident dari BRI Life," kata Bambang.

Suprajarto mengatakan mudik gratis untuk total 15 ribu orang tersebut adalah bentuk apresiasi Bank BRI terhadap loyalitas para nasabah. Mudik Bareng BRI sekaligus menjadi penutup rangkaian kegiatan CSR BRI selama Ramadan tahun ini.

Sebelumnya BRI telah membagikan 64 ribu paket sembako gratis serta berbuka puasa bersama dan memberikan santunan kepada lebih dari 7.000 anak yatim piatu di seluruh Indonesia.

Terpopuler