BMH-BPRS Berikan Kado Berkah Ramadhan Keluarga Dhuafa

Red: Irwan Kelana

Sabtu 18 May 2019 17:45 WIB

BMH menyalurkan dana CSR PT BPRS Bhakti Makmur Indah Sidoarjo dalam bentuk Paket Kado Berkah Ramadhan kepada keluarga dhuafa. Foto: Dok BMH BMH menyalurkan dana CSR PT BPRS Bhakti Makmur Indah Sidoarjo dalam bentuk Paket Kado Berkah Ramadhan kepada keluarga dhuafa.

REPUBLIKA.CO.ID, SIDOARJO -- Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH), dengan program sosialnya, senantiasa hadir menjadi mitra pihak yang gemar berbagi. BMH juga ingin menjadikan gerakan berbagi benar-benar mendatangkan perubahan pada masyarakat. Baik dalam sisi religiusitas maupun kemandirian ekonomi.

Belum lama ini PT BPRS Bhakti Makmur Indah Sidoarjo menyerahkan dana CSR untuk masyarakat melalui BMH. Dana CSR tersebut diperuntukkan bagi keluarga dhuafa yang terdiri dari janda, duda dan lansia dalam bentuk sejumlah 400 Paket Kado Berkah Ramadhan.

“Bersama BMH, spirit berbagi, menjadi pembuka sejuta jalan kebaikan, terutama kebaikan untuk masyarakat dapat hidup lebih baik dan kebaikan untuk saudaranya dapat beribadah dengan khusyuk serta kebaikan yang menautkan persaudaraan dalam mahligai kecintaan Allah SWT,” terang Kepala Divisi Program dan Pemberdayaan BMH Perwakilan Jawa Timur, Imam Muslim, melalui siaran pers,  Sabtu   (18/5).

Penyerahan Kado Berkah Ramadhan  itu  dilaksanakan Sabtu (18/5) di Balai Desa Balonggarut Kecamatan Krembung dan Balai Desa Pagerngumbuk Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

“Alhamdulillah acara berjalan lancar, penuh kekeluargaan dan seluruh penerima manfaat sangat antusias.  Hal ini karena mereka tidak lain merupakan warga binaan BMH, sehingga ini menjadi silaturahim yang terasa bedanya,” imbuh Muslim.

Khoirul Anam, kepala Desa Pagerngumbuk menyambut baik atas program yang dilaksanakan ini. "Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas sinergi event ini. Hal ini  membuat warga kami bahagia di bulan Ramadhan dengan menerima paket sembako,"  ungkapnya.

Hal yang sama disampaikan pihak Komisaris PT  BPRS Bhakti Makmur Indah,  Habiburrahman. "Kami sangat berterima kasih kepada BMH yang telah menghubungkan kami kepada masyarakat, terkait  penyaluran CSR di desa ini.  Mohon doanya agar PT BPRS Bhakti Makmur Indah semakin meningkat omsetnya sehingga bisa memberikan lebih besar lagi kepada masyarakat", jelasnya.

“Kami sangat bahagia dan bersyukur kepada Allah, BMH dan PT BPRS Bhakti Makmur Indah semoga senantiasa terdepan dalam upaya kebaikan dan usaha-usahanya,” ungkap Jariyah (55 tahun),  seorang penerima manfaat dari Desa Balonggarut, Krembung.

Penyaluran dana CSR PT  BPRS Bhakti Makmur Indah melalui BMH telah berlangsung sekian lama dan senantiasa menjadi momentum silaturahim yang membahagiakan di setiap momentumnya. “Semoga sinergi kebaikan ini dapat terus dilakukan di masa-masa mendatang,” pungkas Muslim.

 

Terpopuler