Jalan Arteri Purwakarta Masih Jadi Jalur Mudik Favorit

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Dwi Murdaningsih

Jumat 17 May 2019 09:06 WIB

Ilustrasi mudik. Foto: dok Traveloka Ilustrasi mudik.

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Jajaran Satlantas  Polres Purwakarta, melansir jalan arteri yang melintasi wilayah ini dipastikan masih menjadi jalur mudik favorit. Meskipun sudah ada tiga ruas tol, yakni Tol Jakarta-Cikampek, Tol Cipularang dan Tol Cipali, tetapi jalur arteri tetap akan jadi pilihan pemudik. Terutama, pemudik yang menggunakan sepeda motor.

Kanit Laka Satlantas Polres Purwakarta, Iptu Asep Kusmana, mengatakan, Purwakarta merupakan wilayah yang cukup banyak dilintasi jalur mudik. Ada tiga ruas tol, yang melintasi wilayah ini. Selain itu, ada dua jalur utama untuk pemudik.

 

Jalur tersebut yakni, jalur Bungursari-Sadang-Subang via Cibatu, yang merupakan jalur utama tengah. Serta, jalur selatan. Yaitu Purwakarta-Bandung via Padalarang. Atau Purwakarta-Subang via Wanayasa.

 

"Makanya, jalur arteri ini tetap jadi fokus perhatian kita selama arus mudik dan balik lebaran 2019," ujar Asep, kepada Republika.co.id, Kamis (16/5).

 

Untuk itu, berbagai langkah strategis yang merupakan bagian dari pengamanan ritual tahunan ini, telah dirancang jauh-jauh hari oleh jajarannya. Salah satunya, dengan menempatkan sejumlah pos pengamanan. Termasuk, pos personel yang akan mengurai jika terjadi kemacetan.

 

Apalagi, lanjut Asep, jika terjadi kepadatan yang cukup parah di dalam tol, maka alternatifnya kendaraan akan dibuang ke jalur tengah atau selatan, melalui GT Sadang. Tak hanya kendaraan roda empat, jalur arteri ini akan banyak dilintasi pemudik sepeda motor.

 

Khusus bagi pemudik sepeda motor, lanjut Asep, jika sudah lelah sebaiknya beristirahat di pos pengamanan yang juga berfungsi sebagai rest area. Jangan memaksakan untuk terus berkendaraan. Mengingat, kasus kecelakaan yang melibatkan pemudik sepeda motor cukup tinggi.

Terpopuler