Membludak, 171.991 Kendaraan Kembali ke Jakarta Via Pantura

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Muhammad Hafil

Rabu 20 Jun 2018 09:08 WIB

Arus lalu lintas di ruas tol fungsional Kartasura- Salatiga terpantau ramai lancar di wilayah Susukan, Kabupaten Semarang, Selasa (19/6) malam. Arus balik Lebaran 1439 Hijriah di ruas tol fungsional ini terus mengalir pada H+4. Foto: Republika/Bowo Pribadi Arus lalu lintas di ruas tol fungsional Kartasura- Salatiga terpantau ramai lancar di wilayah Susukan, Kabupaten Semarang, Selasa (19/6) malam. Arus balik Lebaran 1439 Hijriah di ruas tol fungsional ini terus mengalir pada H+4.

REPUBLIKA.CO.ID,  CIREBON – Menjelang berakhirnya masa libur lebaran Idul Fitri 2018, arus balik dari arah Jateng menuju arah Jakarta yang melewati jalur pantura Cirebon, membludak, Selasa (19/6). Kondisi itupun masih terjadi sepanjang Rabu (20/6) dini hari hingga pagi hari.

Wadir Lantas Polda Jabar, AKBP Risto Samodra menyebutkan, jumlah kendaraan yang kembali dari arah Jateng menuju arah Jakarta yang melewati jalur pantura Cirebon sepanjang Selasa (19/6) mencapai 171.991 unit. Jumlah kendaraan itu didominasi sepeda motor roda dua yang mencapai 149.594 unit dan sisanya kendaraan roda empat.

‘’Arus balik di jalur pantura Cirebon kemarin memang mengalami peningkatan,’’ kata Risto, Rabu (20/6).

Risto menyebutkan, sepanjang Senin (18/6), jumlah kendaraan arus balik dari arah Jateng di jalur pantura Cirebon mencapai 169.772 unit. Jumlah itu terdiri dari 122.536 sepeda motor roda dua dan 47.236 kendaraan roda empat.

Risto menambahkan, tingginya volume kendaraan yang hendak kembali ke Jakarta itu masih terjadi pada Rabu (20/6) dini hari hingga pagi hari. Dia menyebutkan, pada Rabu (20/6) pukul 00.00 – 08.00 WIB, tercatat ada 126.555 unit kendaraan dari arah Jateng menuju arah Jakarta yang melintasi jalur pantura Cirebon.

Dari jumlah 126.555 unit kendaraan itu, sebanyak 91.899 unit di antaranya memasuki pantura Cirebon pada pukul 00.00 – 06.00 WIB. Sedangkan sisanya yang mencapai 34.656 unit kendaraan diketahui melintasi jalur pantura Cirebon di perbatasan Jateng – Jabar dalam rentang waktu pukul 06.00 – 08.00 WIB. 

Terpopuler