Arus Balik dari Bandara Minangkabau Terus Meningkat

Rep: Sapto Andika/ Red: Esthi Maharani

Selasa 19 Jun 2018 09:01 WIB

Penumpang di Bandara Minangkabau. Puncak arus balik di Bandara Minangkabau akan terbagi dua. Foto: Republika/Sapto Andiko Condro Penumpang di Bandara Minangkabau. Puncak arus balik di Bandara Minangkabau akan terbagi dua.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG PARIAMAN - Situasi arus balik Lebaran dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) semakin terasa. Jumlah penumpang yang berangkat dari BIM pada Senin (18/6) atau H+3 Lebaran sebanyak 6.788 orang. Angka ini menunjukkan tren peningkatan, dibanding jumlah penumpang berangkat saat hari-H Lebaran sebanyak 2.829 orang, H+1 sebanyak 4.874 orang, dan H+2 sebanyak 5.900 orang.

 

Humas PT Angkasa Pura (AP) II (Persero) Cabang BIM, Fendrick Sondra, menjelaskan bahwa arus balik diprediksi akan mencapai puncaknya pada Sabtu (23/6) nanti, bertepatan dengan berakhirnya masa libur Lebaran 2018, khususnya bagi pekerja yang menambah 2 hari cuti sejak periode cuti bersama yang habis pada Rabu (20/6).

 

"Trennya terus meningkat untuk arus balik. Namun di sisi lain arus mudik atau kedatangan di BIM juga masih tinggi," jelas Fendrick, Selasa (19/6).

 

Catatan AP II Cabang BIM, jumlah penumpang berangkat sampai Senin (18/6) atau H+3 Lebaran sebanyak 62.530 orang. Angka ini naik 12,02 persen dibanding periode Lebaran tahun lalu. Sementara itu, total pergerakan penumpang di BIM sejak H-8 hingga H+3 Lebaran tercatat sebanyak 161.574 orang (datang dan berangkat). Angka ini naik 10,95 persen dibanding tahun 2017.

Terpopuler