H-2, Hampir 30 Ribu Kendaraan Lintasi Gerbang Tol Palimanan

Rep: Adinda Pryanka/ Red: Andi Nur Aminah

Rabu 13 Jun 2018 16:53 WIB

Sejumlah kendaraan pemudik melintas di pintu masuk tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Rabu (13/6). Foto: Republika/Mahmud Muhyidin Sejumlah kendaraan pemudik melintas di pintu masuk tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Rabu (13/6).

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Sebanyak 29.496 unit kendaraan melintas di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) di Gerbang Tol (GT) Palimanan pada Rabu (13/6) hingga pukul 14.00 WIB. Jumlah ini merupakan rekapitulasi dari kendaraan yang keluar dan masuk gerbang tol, baik mengarah ke Cirebon maupun Jakarta. Saat ini, total gardu yang dibuka adalah 19 untuk gardu keluar dan tujuh untuk gardu masuk.

Menurut data dari PT Lintas Marga Sedaya (LMS) sebagai pengelola ruas Tol Cipali, jumlah tersebut mengalami penurunan 7,65 persen dari pada Selasa siang (14.00 WIB) yang mencapai 31.938 unit. "Rata-rata lalin exit 2.408 kendaraan/jam," ujar General Manager PT LMS, Suyitno melalui rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu (13/6) sore.

Sampai pukul 16.30 WIB, lalu lintas di Tol Cipali masih terpantau padat merayap dan cenderung berhenti. Manajemen PT LMS bersama dengan Kepolisian Wilayah dan Posko Terpadu Cikopo memberlakukan contraflow di KM 83 hingga 87 untuk mengurai kemacetan.

Menurut Suyitno, ekor kemacetan sudah mencapai ke wilayah Jakarta-Cikampek (Japek). Rencananya akan dibuatkan one way dari Japek ke Kalijati. "Di bagian Barat terdapat beberapa titik kemacetan yang disebabkan perlambatan kendaraan yang parkir di bahu jalan. Sedangkan di bagian Timur, one way diberlakukan di KM 162 hingga 169 dengan sistem buka tutup," ucapnya.

Suyitno menambahkan, pengelola telah menyediakan enam unit videotron untuk memberikan info lalu lintas kepada pengendara agar mereka bisa mengatisipasi maupun mencari jalur alternatif di luar tol. Rest area juga sudah mulai padat dan diperkirakan menjadi sumber kepadatan ruas tol Cipali.

Oleh karena itu, Suyitno merekomendasikan kepada pengendara yang ingin beristirahat bisa di luar tol. "Mohon juga untuk tidak parkir di bahu jalan karena bisa menyebabkan kemacetan dan antrean yang panjang," tutur Vice President Director PT Lintas Marga Sedaya, Firdaus Azis.

Sesuai aturan yang dirilis oleh Kementerian Perhubungan, Tol Cipali juga sudah memberlakukan larangan truk golongan 3, 4 dan 5 selain untuk angkutan BBM dan sembako untuk masuk ke area tol. Aturan ini diberlakukan sejak Selasa (12/6) hingga Kamis (14/6) pukul 24.00 WIB.

Firdaus mengimbau kepada para pemudik untuk selalu mengutamakan keselamatan, mulai dari cek kondisi fisik mobil seperti tekanan ban dan mengisi penuh BBM sebelum masuk tol. "Pastikan untuk jaga jarak aman dengan kendaraan di depannya, serta beristirahat jika mengantuk," ucapnya.

 

Terpopuler