Kapolda Jabar: Puncak Mudik Sudah Lewat

Rep: Ahmad Fikri Noor/Rizky Suryandika/ Red: Friska Yolanda

Selasa 12 Jun 2018 16:54 WIB

Antrean kendaraan pemudik tampak di jalur selatan, wilayah Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (11/6). Foto: Republika/Edi Yusuf Antrean kendaraan pemudik tampak di jalur selatan, wilayah Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin (11/6).

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Kapolda Jabar Irjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan, puncak arus mudik di Jawa Barat telah usai. Meski begitu, ia mengaku masih akan ada gelombang pemudik hingga hari H lebaran 2018.

"Kami prediksi puncaknya sudah selesai. Ini tinggal sisanya saja," kata Agung ketika meninjau posko pengamanan mudik di Limbangan, Garut, Jawa Barat pada Selasa (12/6).

Agung mengatakan, usai meninjau jalur mudik mulai dari Cileunyi, Bandung hingga tanjakan Gentong, Tasikmalaya, arus lalu lintas terpantau ramai tapi tetap lancar. Meski puncak mudik diperkirakan sudah lewat, ia mengaku seluruh aparat kepolisian tetap bersiaga mengamankan jalur mudik.

Baca juga, Hari Ini Puncak Arus Mudik ke Sumbar

"Ada kebiasaan yang berangkat Lebaran itu selesai malam takbir, malah ada juga yang baru berangkat setelah shalat Idul Fitri dari Jakarta," kata Agung.

Menurut Agung, pemudik tahun ini lebih tertarik menggunakan jalur utara. Hal itu lantaran dukungan sejumlah infratruktur jalan tol yang telah beroperasi.

"Lebih banyak yang menggunakan jalan tol Cipali dan jalur utara karena lebih terjangkau artinya dari Jakarta bisa terus sampai Jawa Timur. Tapi, masyarakat yang tinggal di selatan pasti tetap menggunakan jalur selatan," katanya. 

Baca juga, Menhub: Program Mudik Gratis Sumbang Kelancaran Lalu Lintas

Sementara itu, sebanyak 1.600 kendaraan melintasi Limbangan, Kabupaten Garut, per Selasa. Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna menuturkan volume arus kendaraan pemudik yang melewati Garut mengalami peningkatan. Namun, jumlah kendaraan pemudik yang mengarah Tasikmalaya dan sekitarnya terbilang turun bila dibandingkan musim mudik tahun lalu.

Berdasarkan data TMC pos pelayanan terpadu Limbangan, volume kendaraan yang mengarah ke Tasikmaya sejak pukul 06.00 WIB sampai 14.30 WIB ada sebanyak 20.598 unit. Menurutnya, penambahan kendaraan pemudik tidak sampai membeludak.

"Rata-rata sekitar 1.600 unit kendaraan per jam kalau dari data kami," sebutnya.

 

 

Terpopuler