Ruas Tol Fungsional Salatiga-Kartasura Sudah Dilalui Pemudik

Rep: S Bowo Pribadi / Red: Friska Yolanda

Jumat 08 Jun 2018 22:31 WIB

Kendaraan pemudik melintas di ruas tol fungsional Salatiga- Kartasura, di wilayah Susukan, Kabupaten Semarang, Jumat (8/6). Mulai hari ini, PT JSN telah membuka ruas tol fungsional ini bagi kendaraan pemudik. Foto: Republika/Bowo Pribadi Kendaraan pemudik melintas di ruas tol fungsional Salatiga- Kartasura, di wilayah Susukan, Kabupaten Semarang, Jumat (8/6). Mulai hari ini, PT JSN telah membuka ruas tol fungsional ini bagi kendaraan pemudik.

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN -- Tol fungsional ruas Salatiga-Kartasura sudah dibuka satu arah (ke selatan) bagi kendaraan pribadi para pemudik, terhitung mulai Jumat (8/6) pukul 06.00 WIB. Para pemudik asal Jawa Barat dan Jakarta yang telah melintas dari arah Semarang menuju Surakarta, langsung memanfaatkan ruas tol fungsional sepanjang 32,24 kilometer ini.

Koesmadi (58), salah seorang pemudik asal Karawang yang dikonfirmasi di sekitar persimpangan sebidang Susukan, Kabupaten Semarang mengaku, memilih melakukan perjalanan lebih awal untuk menghindari kepadatan lalu lintas. Kebetulan, ia mengikuti kabar dari media massa maupun media sosial, perihal ruas tol Salatiga-Kartasura yang akan difungsionalkan mulai H-7 Idul Fitri 1439 Hijriah ini.

"Kami berangkat dari Karawang, Kamis (7/6) pagi kemarin dan kami memang menargetkan tiba di Salatiga, saat ruas tol fungsional ini sudah bisa dilalui pemudik," jelasnya.

Menanggapi ruas tol fungsional Salatiga-Kartasura ini, pemudik dengan tujuan Karanganyar tersebut mengaku jalur yang dilalui cukup menantang. Karena, ruas tol fungsional ini masih banyak yang belum sempurna.

Terutama, selepas rest area KM 467, ada jalur di bawah tiang jembatan yang tanjakannya cukup panjang. "Hati- hati saja di situ, biar perjalanan tetap aman," tambahnya.

Sementara itu, sebagian pemudik asal berbagai daerah di Jawa Barat dan DKI Jakarta sudah terpantau melintas di ruas tol fungsional Salatiga-Kartasura, sepanjang Jumat pagi hingga siang. Kendati begitu, volume lalu lintas parapemudik yang terpantau di ruas tol fungsional ini relatif masih sedikit. Sebagian dari mereka merupakan pemudik yang memilih pulang kampung lebih awalguna menghindari kemacetan, selama dalam perjalanan.

Tim Teknik PT Waskita, Harsana mengamini perihal pembukaan ruas tol fungsional ini. "Betul, mulai tadi pagi pukul 06.00 WIB sudah bisa dilalui pemudik," ungkapnya.

Ia juga mengimbau, para pemudik yang memanfaatkan ruas tol fungsional ini berhati-hati saat melalui jalur darurat jembatan Kali Kenteng. Kontur jalan menurun dan tanjakan terjal lumayan panjang.

Pengelola jalan tol sudah memasang berbagai tanda peringatan, baik berupa rambu-rambu, baliho serta menempatkan petugas serta mobil patrol PT Jasamarga Solo Ngawi (JSN) untukmemandu para pengguna jalan tol fungsional ini.

"Selebihnya, pengguna jalan tol fungsional ini harus mewaspadai kondisi jalan terutama yang masih berupa lantai kerja dengan mematuhi batas kecepatan yang disarankan," tambahnya.

Terpopuler