Sup Sehat Ala Timur Tengah untuk Berbuka Puasa

Rep: mgrol105/ Red: Andi Nur Aminah

Jumat 08 Jun 2018 08:08 WIB

Sup Lentil (ilustrasi) Foto: ifood Sup Lentil (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,  PALESTINA -- Sup, hidangan tradisional pada saat berbuka, variasinya terus bertambah di setiap meja selama bulan suci Ramadhan. Dengan berbagai jenis dan rasa, sup tidak hanya lezat untuk dinikmati, tetapi juga menawarkan banyak manfaat kesehatan.

Menikmati sup saat berbuka puasa akan mengisi kembali cairan yang hilang dari dalam tubuh saat berpuasa pada siang hari. Selain itu, sup adalah sumber yang kaya vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya yang sangat penting untuk tubuh, terutama selama Ramadan.

Pada bulan Ramadhan, sup lentil disajikan hampir setiap hari selama satu bulan penuh di meja buka puasa. Ini adalah sup resmi Ramadhan untuk orang-orang Palestina dan Timur Tengah yang merayakan bulan suci.

Sup lentil adalah sup sehat yang berbahan utama kacang lentil. Kacang lentil adalah kacang-kacangan yang agak mirip dengan kacang tanah. Sup ini sangat bergizi dan dapat dengan mudah dibuat di rumah menggunakan berbagai sayuran dan rempah-rempah.

Lentil telah menjadi salah satu tanaman utama dari zaman kuno. Asal-usul resep sup lentil dikatakan berakar di Yunani. Selama periode neolitik, budi daya lentil terjadi di Yunani dan Bulgaria. Orang Yunani kuno biasanya menikmati lentil dalam bentuk sup dan juga menyiapkan banyak hidangan lain dengan lentil.

Sup lentil biasanya adalah sup vegetarian, meskipun potongan daging dapat ditambahkan sesuai pilihan pribadi. Sup lentil dapat dibuat hanya dengan menggunakan lentil dan rempah-rempah atau dengan menambahkan beberapa sayuran lain juga. Wortel, kentang, bawang, seledri, dan peterseli dapat ditambahkan untuk meningkatkan rasa sup. Juga, cuka, bawang putih, kayu manis, cengkeh dan thyme dapat ditambahkan dalam sup ini.

Untuk membuat sup lentil biasa, bahan-bahan yang dibutuhkan adalah lentil, bawang merah, bawang putih, tomat, lada hitam, garam, minyak zaitun, dan saus Worcestershire. Minyak dipanaskan dalam panci, kemudian bawang merah dan bawang putih ditambahkan dan dimasak sampai berwarna cokelat keemasan. Tomat, lentil, dan kaldu juga ditambahkan dan dimasak untuk sementara waktu. Setelah mendidih, bumbu dan saus Worcestershire ditambahkan dan sup dimasak selama hampir setengah jam.

Sup disajikan panas dengan hiasan daun cilantro dan thyme. Keju bisa ditambahkan ke semangkuk sup hangat sesuai pilihan. Sup lentil kebanyakan disajikan sebagai hidangan pembuka sebelum makan. Ini dapat dikonsumsi sebagai makanan ringan dengan salad.

Sup lentil adalah sup bernutrisi yang cukup mudah dibuat dan direkomendasikan untuk semua kelompok umur. Satu porsi sup sehat ini mengandung 190 kalori. Tidak ada lemak jenuh atau lemak trans dalam sup ini. Sup ini juga kaya serat makanan dan membantu pencernaan.

Kandungan protein yang kaya dari sup ini menjadikannya pilihan diet yang baik bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan. Selain itu, sup memiliki kolesterol nol dan dianggap sehat untuk pasien jantung. Kandungan sodium dalam sup ini sangat sedikit. Sumber vitamin A yang baik dan sup lentil juga menyediakan zat besi yang cukup bagi tubuh. 

Terpopuler