REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- KBRI Budapest bersama masyarakat dan diaspora serta pelajar Indonesia di Hungaria mengadakan acara peringatan hari turunnya alquran atau yang sering disebut dengan Nuzulul Quran di Wisma Duta KBRI Budapest pada tanggal 17 Ramadhan 1439 H atau bertepatan dengan tanggal 2 Juni lalu. Pensosbud KBRI Budapest kepada Antara, Selasa (5/6) menyebutkan kegiatan Nuzulul Quran dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Alquran serta Saritilawah dibawakan mahasiswa Indonesia anggota PPI Hongaria serta Tausiah mengenai inti dari ajaran Islam dan Alquran sebagai pedoman hidup muslim.
Kegiatan dirangkaikan dengan buka puasa bersama juga dihadiri seluruh keluarga besar KBRI Budapest dan tenaga kerja terampil Indonesia yang sedang bertugas di Hongaria. Dubes menyambut hangat kehadiran WNI di KBRI Budapest dan menyampaikan inti Ibadah puasa Ramadan bukan hanya menahan diri namun bagaimana mengurangi keinginan yang berlebihan sehingga usai Ramadan kembali ke kehidupan sehari-hari masih dalam suasana Ramadan.
Pada peringatan Nuzulul Quran juga hadir lebih dari 30 tenaga kerja ahli asal Indonesia yang bekerja pada pabrik Guntner Tata Hungaria. Bagi pekerja tergolong baru bekerja di Hongaria, kegiatan peringatan Nuzulul Quran merupakan pengobat rindu kampung halaman dalam suasana Ramadan di tanah air.
Kegiatan buka puasa bersama ini juga dimanfaatkan PPLN Budapest melakukan pendataan kembali untuk WNI yang baru tiba di Hungaria. Selama Ramadhan, KBRI Budapest secara rutin melakukan kegiatan Buka Puasa Bersama yang dilakukan setiap akhir pekan dalam suasana kekeluargaan dan kesederhanaan, dibuat secara swadaya dari seluruh staf KBRI dan ITPC Budapest serta masyarakat Indonesia di Hongaria dan tidak menggunakan anggaran KBRI Budapest.